Seleksi Petugas Haji Dibuka hingga 6 Desember 2024, Berikut ini Link Pendaftaran dan Syarat-syaratnya
Kemenag RI membuka seleksi petugas haji musim 2025/ 1446 H.-(Ilustrasi/ Antara)-
JAKARTA, NOMORSATUKALTIM – Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Ditjen PHU) Kementerian Agama (Kemenag) kembali membuka pendaftaran untuk Seleksi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi tingkat pusat 1446 H/2025 M.
Pendaftaran yang dimulai pada 29 November 2024 akan berakhir pada 6 Desember 2024, pukul 23.59 WIB.
Direktur Bina Haji Ditjen PHU, Arsad Hidayat, menegaskan, seleksi ini terbuka dan kompetitif, tanpa dikenakan biaya apa pun.
“Hari ini, kami umumkan Seleksi PPIH Arab Saudi tingkat pusat. Pendaftaran peserta dibuka hingga 6 Desember 2024, dan dokumen pendaftaran dapat diserahkan secara online hingga batas akhir tersebut,” ujar Arsad dalam keterangan tertulis, dikutip Minggu (1/12/2024).
BACA JUGA: Program Makan Gratis Dianggarkan Rp10.000 per Porsi, Istana Sebut Sudah Dikaji Setahun
Adapun pendaftaran dilakukan secara daring melalui link pendaftaran BERIKUT INI.
Tahapan Seleksi dan Formasi yang Dibuka
Seleksi PPIH tingkat pusat melibatkan dua tahap utama, yakni Computer Assisted Test (CAT) dan wawancara.
Kedua tahap ini dijadwalkan berlangsung pada 17 Desember 2024 di Asrama Haji Pondok Gede.
Hasil seleksi rencananya akan diumumkan pada 24 Desember 2024.
BACA JUGA: Pemprov Target Beasiswa Kaltim Tuntas Tersalurkan pada 10 Desember 2024
Formasi layanan yang dibuka meliputi 8 bidang utama:
1. Layanan Akomodasi
2. Layanan Konsumsi
3. Layanan Transportasi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: