Hadiri Diskusi Pilkada di Teras Samarinda, Andi Harun Ingin Masyarakat Melek Politik

Hadiri Diskusi Pilkada di Teras Samarinda, Andi Harun Ingin Masyarakat Melek Politik

Wali Kota Samarinda Andi Harun saat menjadi pembicara Ngo-PiKaltim di Teras Samarinda, Jumat (4/10/2024).-Salsabila/Disway-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM – Wali Kota Samarinda Andi Harun menghadiri Ngobrol Pilkada Kalimantan Timur (Ngo-PiKaltim) seri kedua yang diadakan sejumlah aktivis Samarinda, di Teras Samarinda, Jumat (4/10/2024) sore.

Andi Harun menekankan kesadaran berpolitik untuk masyarakat Kota Tepian sangat penting jelang Pilkada 2024.

Ia pun mengapresiasi diskusi yang digelar oleh Pokja 30 dan sejumlah organisasi masyarakat sipil di Kalimantan Timur.

Ia pun menuturkan dengan memanfaatkan ruang publik sebagai tempat diskusi, dapat memicu kesadaran politik di tengah masyarakat.

BACA JUGA:Gagasan Para Aktivis, Teras Samarinda Mendadak jadi Ruang Diskusi Terbuka Bahas Pilkada

BACA JUGA:Polresta Samarinda Gelar Deklarasi Pilkada Damai Bersama Forkopimda

“Langkah baik ini untuk meningkatkan kesadaran politik. Supaya masyarakat memiliki preferensi yang tepat dan benar dalam menentukan pilihannya nanti,” katanya.

AH menyebut pula diskusi seperti ini juga merupakan bentuk pengawasan terhadap pelaksanaan Pilkada.

Sehingga prosesnya dapat berlangsung dengan jujur, adil dan berkualitas.

“Semoga kegiatan ini juga menghindari praktik negatif seperti hoaks, politik uang, dan isu SARA. Saya berharap ruang ini di isi oleh parade gagasan inovatif dari para calon, agar masyarakat memiliki referensi yang lebih baik,” harapnya.

BACA JUGA:Penyakit Gondongan Menyerang Anak-Anak di Samarinda, Kenali Gejala dan Cara Mencegahnya

BACA JUGA:Pembangunan IKN Jadi Peluang Samarinda Tekan Angka Pengangguran

Ia menekankan setiap kandidat pasangan calon (paslon) juga harus membangun keyakinan di kalangan pemilihpemilih katanya harus cerdas dan memiliki informasi yang kredibel dalam memilih pemimpin yang tepat.

Sebagai informasi, diskusi bertajuk “Adakah Netralitas dalam Pilkada Kalimantan Timur 2024?” melibatkan berbagai kalangan, khususnya masyarakat di Kota Samarinda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: