Terpilih Lagi Sebagai Legislator, Reza Fachlevi Kembali Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Kaltim
Akhmed Reza Pahlevi saat diwawancara awak media.-Istimewa-
SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Akhmed Reza Fachlevi resmi dilantik menjadi anggota DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) periode 2024-2029.
Politisi Partai Gerindra ini dilantik bersama 54 anggota DPRD Kaltim yang lainnya di Gedung B Kantor DPRD Kaltim, Jalan Teuku Umar, Samarinda, Senin (2/9/2024).
Reza yang pernah menjabat anggota DPRD Kaltim periode 2019-2024 ini mengatakan bahwa, pelantikan ini menjadi langkah awal untuk menuntaskan tugas-tugas besar kedepannya. Termasuk melanjutkan tugas-tugas sebelumnya yang sudah dilakukan.
BACA JUGA:55 Anggota DPRD Kaltim Resmi Dilantik
“Alhamdulillah, hari ini kita melaksanakan pelantikan anggota DPRD Provinsi Kaltim periode 2024-2029. Kita sangat yakin dengan anggota DPRD periode ini bisa memberikan warna dan pikiran terbaik untuk pembangunan Kalimantan Timur kedepan," kata Reza saat diwawancara wartawan usai dilantik.
Reza juga menyatakan komitmennya untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat Kaltim demi kemajuan daerah.
Diakuinya bahwa, masih banyak pekerjaan rumah yang harus menjadi perhatian ke depan. Seperti pembangunan infrastruktur jalan, pendidikan, kesehatan, pelayan publik, dan sektor lainnya.
BACA JUGA:Belum Sebulan Dilantik, Ikhwan Ajukan Pengunduran Diri dari DPRD Paser
BACA JUGA:Harga BBM di Kaltim Turun Per 2 September 2024, Simak Daftarnya Berikut ini!
Menurutnya, untuk mengoptimalkan perhatian di semua sektor pembangunan maka, sangat diperlukan kerjasama yang baik antara legislatif dan eksekutif.
Komitmen Reza ini tentu sebagai bukti tanggung jawabnya sebagai wakil rakyat Kaltim.
"Kita tahu bahwa ibu kota negara hadir di Kalimantan Timur dan tentunya kita akan bersinergi dengan masyarakat untuk membangun kebijakan-kebijakan agar tidak terjadi kesenjangan. Sehingga di periode ini kita tingkatkan sinergi dengan pemerintah provinsi Kaltim, termasuk dengan badan Otorita Ibu Kota Nusantara,” ujarnya.
Legislator Dapil Kutai Kartanegara ini juga menyoroti pentingnya perhatian terhadap penyandang disabilitas.
Menurutnya, pemerintah seharusnya memberikan perhatian serius terhadap para penyandang disabilitas yang memang perlu peran dan ruang untuk kedepannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: