Terjadi Pemadaman Listrik, Pelaksanaan Seleksi PPPK di Kaltara Sempat Tertunda

Pelaksanaan seleksi PPPK di Bulungan sempat tertunda karena gangguan listrik-Istimewa / Nosakaltara.com-
BACA JUGA : Dirasa Masih Kurang, DPRD Dorong Berbagai Universitas Hadir di Kabupaten Paser
Namun, daya cadangan segera diaktifkan untuk meminimalkan dampak kerugian yang lebih besar.
Sistem proteksi otomatis yang ada di pembangkit PLN juga bekerja dengan baik untuk mencegah kerusakan yang lebih parah.
“Kami memastikan seluruh petugas di lapangan bekerja keras untuk mempercepat pemulihan listrik secara bertahap, agar pelanggan dapat kembali menikmati pasokan listrik dengan normal,” tambahnya.
Selain itu, Arief mengungkapkan bahwa PLN saat ini tengah menyusun langkah-langkah preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan serupa di masa depan.
Berdasarkan informasi yang disampaikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), curah hujan tinggi disertai angin kencang diperkirakan masih akan terjadi di wilayah Tanjung Selor selama beberapa hari ke depan.
BACA JUGA : Seorang Pria di Paser jadi Korban Pencurian HP, Saldo di M-Banking juga Ludes Terkuras
“Proses pemulihan dilakukan bertahap dan memakan waktu sekitar tiga jam. Saat ini, Alhamdulillah, pasokan listrik di sebagian besar wilayah Tanjung Selor telah kembali normal,” tutup Arief.
Dengan adanya penanganan cepat dari PLN dan langkah antisipasi yang diambil oleh BKPSDM Bulungan, diharapkan kejadian serupa tidak lagi mengganggu pelaksanaan kegiatan penting seperti seleksi PPPK di masa mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: