Saksikan Event Hudoq Pekayang di Mahulu, Sudah Masuk Pariwisata Nasional

Saksikan Event Hudoq Pekayang di Mahulu, Sudah Masuk Pariwisata Nasional

Saksikan Event Hudoq Pekayang di Mahulu.-Istimewa-

MAHULU, NOMORSATUKALTIM – Sebentar lagi event budaya Hudoq Pekayang di Mahakam Ulu (Mahulu) akan digelar. Berdasarkan jadwal pelaksanaan event nasional itu dilaksanakan pada 20-22 Oktober 2024, dan bertempat di Kampung Long Isun, Kecamatan Long Pahangai.

Pemkab Mahulu bersama pemerintah kecamatan dan pemerintah kampung setempat terus mengoptimalkan persiapan event kebudayaan itu. 

Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Mahulu, Agustinus Teguh Santoso mengatakan hingga kini persiapan sudah mencapai 90 persen.

BACA JUGA:Persiapan Hudoq Pekayang di Mahulu Capai 90 Persen

BACA JUGA:Jelang Event Hudoq Pekayang, Ketersediaan Jaringan Internet di Long Isun Aman

Event kebudayaan itu akan diikuti seluruh kecamatan se-Kabupaten Mahulu. Kemudian mengundang Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Pemprov Kaltim serta pemerintah kabupaten/kota se-Kaltim.

“Ada 30 rumah homestay yang sudah dipersiapkan oleh pihak Kampung maupun pihak kecamatan, jadi rumah itu dipersiapkan untuk tempat hunian para tamu yang datang selama perhelatan acara itu berlangsung,” ungkap Teguh, Rabu (16/10/2024).

Pemkab Mahulu mengajak seluruh masyarakat Kaltim untuk datang dan menyaksikan event tersebut. Menurut Teguh, Hudoq Pekayang merupakan salah kegiatan kebudayaan yang telah terdaftar sebagai event Pariwisata nasional.

BACA JUGA:Jelang Akhir Masa Jabatan, Bupati Mahulu Lakukan Monev Pembangunan di Setiap Kampung

BACA JUGA:Pemkab Mahulu Gelar Workshop Pengelolaan Barang dan Jasa Tahun 2024, Ini Tujuannya

Dengan terlaksananya event tersebut, diharapkan seluruh potensi wisata di Mahulu bisa lebih dikenal di kancah nasional maupun internasional. Sebab kabupaten yang berbatasan dengan Malaysia itu kaya akan potensi wisata budaya dan alam.

“Mari kita sukseskan perhelatan budaya Hudoq Pekayang yang akan kita laksanakan tanggal 20-22 Oktober. Kita sebagai tuan rumah, siap menjadi tuan rumah yang baik,” ujarnya.

Untuk diketahui, Hudoq Pekayang biasa diselenggarakan menjelang musim tanam padi atau menugal. Hudoq Pekayang dilakukan masyarakat Dayak pada September hingga Oktober setiap tahunnya.

BACA JUGA:Upaya Tanggap Bencana, BPBD Mahulu Bakal Bentuk TRC di Semua Kecamatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: