Wujudkan Pemerataan Antar Desa di Kawasan Cagar Alam, Pemkab Paser Jalin Kerja Sama dengan BKSDA Kaltim

Wujudkan Pemerataan Antar Desa di Kawasan Cagar Alam, Pemkab Paser Jalin Kerja Sama dengan BKSDA Kaltim

Bupati Paser, Fahmi Fadli (baju putih) lakukan penandatanganan PKS dengan BKSDA Kaltim demi atasi ketimpangan infrastruktur di kawasan CA. (Prokopim Paser)--

BOGOR, NOMORSATUKALTIM - Guna meningkatkan kualitas jalan dan memastikan tidak ada lagi warga yang terisolir, karena sulitnya akses menuju desa yang berada di kawasan cagar alam, Pemkab Paser dan Balai Konservasi Sumber Daya (BKSDA) Kaltim melakukan Perjanjian Kerja Sama (PKS).

Penandatanganan naskah adendum PKS itu dilakukan di Kantor Direktorat Perencanaan Kawasan Konversasi, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI di Kota Bogor, Jawa Barat.

Bupati Paser, Fahmi Fadli mengatakan, dengan adanya PKS dengan BKSDA Kaltim, diharapkan nantinya akan terwujud pemerataan antar wilayah atau mengatasi adanya desa terisolir.

BACA JUGA : Disbunak Paser Masih Butuh 15 Unit Motor untuk Petugas Lapangan

Seperti Desa Harapan Baru yang terkepung wilayah cagar alam Teluk Adang.

Nantinya akan dilakukan peningkatan badan jalan penghubung.

Mulai Desa Padang Pengrapat-Muara Pasir dan Desa Muara Pasir-Desa Harapan Baru. Bahkan Pemkab Paser menargetkan masalah akses antar desa selesai tahun ini.

"Semoga 2024 ini mereka sudah bisa merasakan peningkatan jalan darat dengan konstruksi Lapisan Pondasi Agregat B sepanjang 11 kilometer lebih. Kami tuntaskan pekerjaan pada tahun ini juga," kata Fahmi, Rabu (8/6/2024).

BACA JUGA : Perumda Tirta Kandilo Janji Pasang 3 Ribu SR Air Bersih di Paser

Selain itu, peningkatan jalan yang akan dilanjutkan usai PKS yakni antar desa Random - Tanjung Aru, Kecamatan Tanjung Harapan.

Sebagaimana yang direncanakan sepanjang 25,92 kilometer.

Sementara yang berada dalam kawasan cagar alam mencapai 15,88 kilometer.

BACA JUGA : Tak Kuat Menanjak, Bus Pariwisata Berpenumpang 20 Orang Terguling di Paser

Kerja sama ini dilakukan untuk terjadinya pemerataan di Kabupaten Paser, sesuai dengan visi misi Paser MAS (Maju, Adil dan Sejahtera) yakini mengurangi ketimpangan antarwilayah melalui peningkatan aksesibilitas infrastruktur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: