Pemkab Berau Kucurkan Anggaran Sebesar Rp 63 Miliar untuk Infrastruktur Talisayan

Pemkab Berau Kucurkan Anggaran Sebesar Rp 63 Miliar untuk Infrastruktur Talisayan

Kondisi jalan di kecamatan Talisayan yang sudah diperbaiki-(Disway Kaltim)-

BERAU, NOMORSATUKALTIM - Alokasi anggaran untuk perbaikan infrastruktur di Kecamatan Talisayan pada tahun 2024 ini mencapai Rp 63,8 miliar.

Kepala Bidang (Kabid) Preservasi Jalan dan Jembatan DPUPR Berau, Junaidi mengatakan, anggaran itu bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Murni kabupaten Berau, dana alokasi khusus (DAK), dan dana DBH sawit.

"Dana DBH Sawit dialokasikan untuk rekonstruksi jalan di Kampung Suka Murya dan Sumber Mulya," katanya, Senin (26/2/2024).

Dikatakannya, ada sepanjang 18 kilometer ruas jalan dan jalan rusak sepanjang 2,4 Kilometer.

"Jadi itu yang sedang kami tangani saat ini," ungkapnya.

Dirinya berharap, kedepannya bisa lebih maksimal mengupayakan peningkatan infrastruktur di Kecamatan Talisayan.

"Semoga kita bisa mendapatkan sumber-sumber anggaran yang lebih banyak lagi. Dengan demikian kita bisa lebih maksimal melakukan pembangunan,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: