Kendalikan Inflasi dan Tingkatkan Daya Beli, Pasar Murah di Balikpapan Diserbu Warga

Kendalikan Inflasi dan Tingkatkan Daya Beli, Pasar Murah di Balikpapan Diserbu Warga

Penyelenggaraan Pasar Murah di Balikpapan oleh Disdag bersama TPID jelang Bulan Ramadan 1446H/2025, Senin (24/2/2025). -chandra/disway-

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM – Ratusan warga Kecamatan Balikpapan Selatan terpantau datang ke Kantor Kelurahan Gunung Bahagia, untuk berbelanja barang kebutuhan pokok dengan harga terjangkau sejak Senin (24/2/2025) pagi.

Barang kebutuhan pokok yang dijual ini disediakan oleh Dinas Perdagangan Kota Balikpapan bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) dalam rangka kegiatan pasar murah, menjelang Ramadan 1446H/2025.

Menurut pantauan Nomorsatukaltim di lokasi, beberapa warga satu persatu datang dengan memborong beberapa barang kebutuhan pokok seperti telur, beras, daging ayam, minyak goreng dan lain sebagainya.

Salah seorang warga Jalan Ruhui Rahayu, Uswatun mengatakan dirinya sengaja menyempatkan untuk membeli kebutuhan pokok di Pasar Murah. 

BACA JUGA:Efisiensi Anggaran, Program Rehabilitasi Rumah di Balikpapan Jalan Terus

BACA JUGA:Puluhan Pengendara Terjaring pada Operasi Keselamatan Mahakam 2025 Terakhir di Balikpapan

Karena harga yang ditawarkan sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) khususnya untuk beras dan minyak goreng.

“Ke sini ini setelah antar anak sekolah tadi, dapat beras sama minyak. Karena ingat nanti puasa pasti masak lebih banyak, harga nya juga sesuai, lumayan lah,” ujarnya kepada Nomorsatukaltim, Senin (24/2/2025).

Di sisi lain, saat ditemui dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Perdagangan Balikpapan, Haemusri Umar, mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan ini telah bekerja sama dengan beberapa pihak terkait. 

Termasuk para distributor kebutuhan pokok, sehingga harga yang ditawarkan bisa sesuai dengan HET, atau lebih terjangkau dibanding yang ada dipasaran.

Adapun tujuan dari Pasar Murah ini, lanjutnya, salah satunya untuk mengendalikan inflasi, serta membantu meningkatkan daya beli masyarakat.

BACA JUGA:Program Pendidikan di Balikpapan Tidak Terpengaruh Efiensi Anggaran

BACA JUGA:Terdakwa Oknum Pelatih Olahraga Kasus Pencabulan di Balikpapan Dituntut 10 Tahun Penjara

“Selain untuk mengendalikan inflasi, serta membantu masyarakat dalam meningkatkan daya beli. Khususnya bagi rumah tangga, sasaran utama yang membutuhkan barang pokok,” jelas Haemusri.

Program Pasar Murah yang berlangsung selama 5 hari, sejak 24 hingga 28 Februari 2025 ini juga menyiapkan sebanyak 560 tabung gas elpiji subsidi 3 kilogram per hari, yang disediakan oleh Pertamina Patra Niaga.

“Selain pembelian gas elpiji 3 kilogram dengan kuota, keistimewaan dari kegiatan ini adalah adanya program penukaran gas elpiji 3 kilogram ke tabung pink 5 kg,” jelas Haemusri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: