Menuju Debat Pertama Pilkada 2024 Balikpapan, Angkat 3 Tema Penting dan Hadirkan 5 Panelis

Menuju Debat Pertama Pilkada 2024 Balikpapan, Angkat 3 Tema Penting dan Hadirkan 5 Panelis

Finalisasi rapat koordinasi debat pertama paslon pada Pilkada 2024 Balikpapan di Kantor KPU Balikpapan. (Disway/ Chandra)--

"Di segmen keempat dan kelima nanti masing-masing dari tiga di antara paslon itu, memberikan pertanyaan dan menjawab atau bertanya dan menanggapi," ungkap Yudho.

BACA JUGA : Algaka Gabungan Masih Banyak Bertebaran di Balikpapan, Bawaslu Ingatkan Paslon Taati Aturan

Setelah kelima segmen dilalui, ketiga paslon akan menyampaikan pernyataan penutup.

"Jadi ada enam segmen saja dan terakhir closing statement," jelasnya.

Lebih lanjut, Yudho menegaskan bahwa debat ini akan menjadi ajang penting bagi paslon untuk mempresentasikan visi dan misi mereka kepada publik.

"Debat perdana ini akan ditayangkan secara langsung melalui kanal TV Kompas dan juga tersedia dalam live streaming," ujar Yudho.

BACA JUGA : Jadwal Debat Kandidat Pilkada Balikpapan 2024, Disiarkan Langsung di TV Nasional

Tiga paslon yang akan beradu argumen dalam debat tersebut akan saling menyampaikan gagasan untuk merebut hati masyarakat Balikpapan.

“Kami ingin memastikan bahwa debat ini dapat diakses oleh semua lapisan masyarakat. Oleh karena itu, siaran langsung akan dilakukan melalui kanal TV dan platform YouTube,” tambahnya.

Yudho menekankan pentingnya acara ini untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi. 

“Dengan siaran langsung, kami berharap warga Balikpapan dapat lebih mengenal calon pemimpin mereka,” terangnya.

Debat perdana ini direncanakan berlangsung pada malam hari, dan KPU Balikpapan telah mempersiapkan segalanya agar acara dapat berjalan lancar.

BACA JUGA : Bawaslu Balikpapan Telusuri Dugaan Afiliasi Politik, usai Pencopotan Ketua RT 69 Sepinggan

“Debat ini akan dilaksanakan pada tanggal 23 Oktober 2024 dari pukul 20.00 hingga 22.00 WITA,” ungkapnya.

Ia menjelaskan bahwa total durasi acara mencapai 180 menit, meskipun waktu untuk debat yang efektif hanya 120 menit. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: