Kondisi Ruas Jalan Kubar-Mahulu Sangat Buruk, Kinerja BBPJN Terkesan Lambat dan Main-main

Kondisi Ruas Jalan Kubar-Mahulu Sangat Buruk, Kinerja BBPJN Terkesan Lambat dan Main-main

Kondisi Jalan Penghubung antara Kubar dan Mahulu-istimewa-

MAHAKAM ULU, NOMORSATUKALTIM - Wakil Bupati Mahakam Ulu (Mahulu), Yohanes Avun terus menyuarakan kondisi ruas jalan dari Kutai Barat (Kubar) menuju Mahakam Ulu (Mahulu) yang sampai saat ini masih menjadi keluhan warga.

Ruas jalan tersebut kondisinya sangat memprihatinkan. Akhirnya aktivitas masyarakat setempat selalu terhambat.

Padahal ruas jalan merupakan salah satu kebutuhan vital terutama dalam kelancaran aktivitas perekonomian masyarakat masyarakat di wilayah perbatasan.

Kritik Yohanes Avun disampaikan melalui akun media sosial instagramnya @yohanes.avun, 8 Juni lalu yang memprotes kinerja Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) yang dianggap main-main.

Pada hari Kamis (4/7/2024) Yohanes Avun kembali mengunggah kondisi ruas jalan tersebut.

BACA JUGA : Siapkan Anggaran Rp 63 Miliar, Gereja Santo Bonifasius di Mahulu Resmi Dibangun

Dalam media sosialnya memuat video berdurasi 51 detik memperlihatkan jalan poros Long Gelawang - Long Hubung yang mengalami kerusakan yang sangat parah.

Akibatnya, sejumlah mobil yang bukan tipe 4x4 bahkan tipe 4x4 mengalami kesulitan saat melintas di jalan tersebut saat musim hujan dan mengakibatkan jalan menjadi licin.

Sebelumnya, Avun mengatakan jalan sangat sulit untuk dilewati terutama setelah diguyur hujan, bahkan serign kali kendaraan terjebak di tengah jalan karena disebabkan tidak adanya pengerasan pada jalan tersebut.

BACA JUGA : Tegas, Kapolres Mahulu Ingatkan Anggotanya Tak Terlibat Judi Online

Padahal sebelum jalan tersebut dalam tanggung jawab BBPJN, jalan ini malah masih terpasang sirtu dan pada saat musim hujan pengendara yang melintas masih terpantau aman karena jalan tak licin.

Karena itu Avun menilai jalan dibawah tanggung jawab BBPJN ini justru merugikan warga karena sejumlah mobil yang bukan tipe 4x4 mengalami kesulitan saat melintas pada musim hujan di Mahulu pekan kemarin.

BACA JUGA : Infrastruktur Jalan dan Telekomunikasi Jadi Kendala Utama Pengembangan Wisata di Mahulu

Seperti aksi detik-detik di awal video itu menunjukkan terdapat satu unit mobil yang berusaha melintas jalan licin namun justru ban mobil itu malah tergelincir bahkan hampir menyenggol satu mobil pickup di depan yang tersangkut dalam lumpur dan tanah yang berlubang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: