Kendalikan Harga Bahan Pokok, Bulog Gelar Pasar Murah di Teluk Lerong

Kendalikan Harga Bahan Pokok, Bulog Gelar Pasar Murah di Teluk Lerong

Warga antusias mengantre di stand pasar murah yang digelar Bulog Kaltimtara di Kelurahan Teluk Lerong, Kota Samarinda pada Rabu (19/6/2024).-(Disway Kaltim/ Gusti)-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Badan Urusan Logistik (Bulog) menggelar operasi pasar di Jalan Siti Aisyah, Kelurahan Teluk Lerong, Kecamatan Samarinda Ulu, Kota Samarinda, pada Rabu, 19 Juni 2024. 

Bulog menawarkan berbagai bahan pokok seperti beras SPHP, terigu, minyak, gula, serta beras premium dengan harga terjangkau. 

Selain dijual satuan, Bulog juga menyediakan sistem paket atau bundling. Salah satu paket yang ditawarkan adalah seharga Rp 40.000, yang terdiri dari 1 liter minyak, 1 kilogram gula, 3 kilogram beras SPHP, dan 1 kilogram terigu.

BACA JUGA: Sri Wahyuni Kenalkan Keunikan Wisata Alam di Kaltim Kepada Konsulat Jenderal Australia

Kepala Bulog Kaltimtara, Nurdiansyah mengatakan, kegiatan pasar murah ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. 

“Untuk acara ini jelas untuk mempermudahkan masyarakat, juga mengenalkan produk-produk dari Bulog untuk kepentingan masyarakat,” ujarnya, saat ditemui pada Rabu (19/6/2024).

BACA JUGA: Mal Pelayanan Publik di Paser Beri Efisiensi Waktu Hingga Manjakan Masyarakat

Nurdiansyah menambahkan, program operasi pasar ini tidak terlepas dari dukungan Pemerintah Kota Samarinda yang memberikan tugas untuk membantu masyarakat. 

“Agenda ini tidak terlepas dari pemerintah kota yang memberikan tugas dalam membantu masyarakat,” tambahnya.

Warga setempat tampak antusias mengikuti kegiatan pasar murah dadakan yang digelar di SD Muhammadiyah 2 tersebut. Antusiasme ini terlihat dari banyaknya warga yang memadati stand-stand penjualan.

BACA JUGA: Remaja di Balikpapan Tewas Ditikam Akibat Mencuri Plat Alumunium

Yanti, salah satu warga setempat, mengungkapkan bahwa pasar murah ini sangat membantu masyarakat. 

“Harapan diadakan pasar murah ini bisa lebih baik lagi ke depannya, bisa membantu masyarakat yang lebih memerlukan. Warga setempat sangat terbantu dalam acara ini,” ujarnya.

Tafaridah, seorang pegawai Kelurahan Teluk Lerong Ilir, menyambut baik kegiatan ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: