Disebut Sebagai Pemain Titipan di Timnas U-16, Pemain ini Ternyata Punya Segudang Prestasi

Disebut Sebagai Pemain Titipan di Timnas U-16, Pemain ini Ternyata Punya Segudang Prestasi

Fardan Ary Setyawan (jersei putih) dalam laga uji coba melawan Bhayangkara FC jelang Piala AFF U-16 2024.-(Foto/Dok.PSSI)-

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Pengamat sepak bola nasional, Tommy Welly atau yang lebih dikenal dengan sebutan Bung Towel, baru-baru ini menghembuskan rumor tentang adanya pemain titipan di Timnas Indonesia U-16. 

Pemain yang disinyalir sebagai pemain titipan merupakan putra salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Eko Setyawan, yakni Fardan Ary Setyawan

Namun, di balik tudingan tersebut, Fardan ternyata memiliki segudang prestasi yang patut diacungi jempol.

Fardan Ary Setyawan adalah penyerang muda berbakat yang lahir di Jakarta pada 9 Februari 2009. Saat ini, dia bermain untuk Farmel Isvil Football Academy dan dikenal sebagai striker yang memiliki catatan impresif dalam berbagai ajang kelompok umur. 

Prestasinya tidak main-main, dia telah beberapa kali meraih gelar top skorer di berbagai kompetisi.

BACA JUGA: Persiapan Piala AFF U-16 Diwarnai Isu Pemain Titipan, Bung Towel Sebut Anak Exco PSSI

Prestasi Individu

Berikut adalah beberapa prestasi yang telah diraih oleh Fardan Ary Setyawan:

  • Top Skorer Liga Topskor U-12: 28 gol
  • Top Skorer Liga Topskor U-13 Jakarta: 34 gol
  • Top Skorer Tangerang Junior League: 17 gol
  • Top Skorer Topskor Championship Nasional U-14: 13 gol
  • Top Skorer Singa Cup U-14: 9 gol
  • Best Player Indonesia Junior League U-13 (2023)

BACA JUGA: Sempat Tertinggal, Portugal Akhirnya Menang 2-1 atas Republik Ceko

Prestasi Bersama Tim

Selain prestasi individual, Fardan juga telah berhasil mempersembahkan sejumlah trofi untuk timnya, Farmel Isvil Football Academy. Beberapa di antaranya adalah:

  • Juara Indonesia Farmel Cup (2019)
  • Juara Liga Topskor Jakarta (2023)
  • Juara Indonesia Junior League (2023)
  • Juara Tangerang Junior League (2023)
  • Juara Singa Cup (2023)

Terlepas dari tudingan sebagai pemain titipan, Fardan Ary Setyawan menunjukkan bahwa dirinya layak mendapatkan tempat di dunia sepak bola berkat prestasinya yang gemilang. 

Harapannya, setiap pemain yang terpilih untuk Timnas Indonesia dapat menunjukkan performa terbaiknya dan membawa kebanggaan bagi bangsa.

BACA JUGA: Banjir Kiriman Uang, Kiper Singapore Kini Ketakutan, Usai 'Bantu' China Singkirkan Thailand

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: