Tingkatkan Kualitas Tenaga Kerja Lokal, Pemkab Berau Kirim Tenaga Kerja ke BLK

Tingkatkan Kualitas Tenaga Kerja Lokal, Pemkab Berau Kirim Tenaga Kerja ke BLK

Pjs Bupati Berau, Sufian Agus-istimewa-

BERAU, NOMORSATUKALTIM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau berupaya meningkatkan kualitas tenaga kerja lokal yang andal guna meningkatnya ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Bumi Batiwakkal (sebutan Berau).

 

Penjabat sementara (Pjs) Bupati Berau, Sufian Agus mengatakan, saat ini serapan tenaga kerja lokal di Kabupaten Berau berjalan dengan baik.

Bahkan pemerintah daerah juga telah mengirim tenaga kerja lokal ke Balai Latihan Kerja (BLK) yang ada di Balikpapan dan Samarinda.

"Alhamdulillah kita sudah mengirim tenaga kerja lokal kita ke BLK yang ada di Balikpapan dan Samarinda dan saat ini dibutuhkan oleh perusahaan besar," ujarnya.

BACA JUGA: Pemkab Berau Beri Bimtek BPK Guna Tingkatkan Kapasitas

BACA JUGA: Pemkab Berau Luncurkan Siap Didik untuk Transformasi Pendidikan

Namun, yang menjadi perhatian pemerintah daerah yakni terkait upah dan dana perekrutan maupun pelatihan bagi tenaga kerja lokal.

"Yang menjadi PR kita yaitu pada upah dan dana untuk perekrutan dan pelatihan. Ini yang akan lebih kita tingkatkan," jelasnya.

Saat ini, tenaga kerja lokal Berau telah banyak direkrut oleh perusahaan besar dan rata-rata sebagai mekanik alat berat. Sebab mekanik alat berat sangat dibutuhkan oleh perusahaan-perusahaan besar saat ini.

"Rata-rata pekerja kita yang diambil perusahan kebanyakan mekanik alat berat dan itu yang dibutuhkan," bebernya.

BACA JUGA: Stok Beras untuk Masyarakat Masih Aman

BACA JUGA: Pasar Sanggam Adji Dilayas Berau Perlu Perbaikan

Dengan itu, ia berharap pertumbuhan ekonomi masyarakat dapat meningkat serta dapat mengurangi angka pengangguran di Bumi Batiwakkal.

Setiap tahun Pemkab Berau juga terus melakukan pelatihan-pelatihan kepada tenaga kerja lokal. Hal tersebut untuk memastikan bahwa tenaga kerja lokal Berau benar-benar terserap dengan baik.

"Alhamdulilah setiap tahun anggaran kita untuk itu meningkat. Mudah-mudahan kedepan bisa meningkat lagi," tandasnya.

Kepala Disnakertrans Berau, Zulkifli Azhari menambahkan, bahwa setiap tahun Pemkab Berau terus melakukan pelatihan guna meningkatkan sumber daya manusia  dan tenaga kerja lokal yang andal.

BACA JUGA: Pemkab Ajak Perusahaan Lakukan Pelatihan Vokasi Kepada Tenaga Kerja Lokal

BACA JUGA: Tenaga Kerja Lokal Berau Butuh Kepastian Perlindungan dari PHK

Bahkan kata dia, anggaran untuk pelatihan dan sertifikasi tenaga kerja lokal terus meningkat setiap tahun. Hal itu merupakan bentuk keseriusan pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas tenaga kerja lokal di Kabupaten Berau.

"Tenaga kerja yang bersertifikasi juga banyak diserap oleh perusahaan sesuai dengan kompetensinya,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: