Nadiem Makarim Bantah Isu Seragam Sekolah Baru, Polemik Dimulai dari Unggahan Kemdikbud Ini

Nadiem Makarim Bantah Isu Seragam Sekolah Baru, Polemik Dimulai dari Unggahan Kemdikbud Ini

Ilustrasi - Mendikbudristek, Nadiem Makarim bersama siswa SD di IKN Nusantara, beberapa waktu lalu.-(Foto/IG@nadiemmakarim)-


Unggahan yang memicu kontroversi karena memuat Permendikbud lama di awal 2024. -(Ist/ Nomorsatukaltim)-

Apalagi, tafsir publik mengenai peraturan itu terlanjur menjadi viral dan membuat masyarakat bereaksi. 

“Harusnya kementerian responsif jika hal tsb tdk benar.. jgn tunggu viral... tau sendirikan masy indonesia mudah diprovokasi, mudah emosi dan minim literasi,” tulis yang lain.

“Seharusnya sebagai kementerian terkait bisa lbh informatif jd ga terjadi disinformasi terus menerus. Apa ga cape klarifikasi terus?” tulis netizen. 

“Nah ini yg harus segera diperjelas biar tdk menjadi pemikiran baru di kalangan wali murid,” tulis netizen lain. 

“Baju adat dan baju khas bisa menambah pengeluaran orang tua/wali murid nih.. terutama Peserta Didik Baru,” tulis netizen. 

BACA JUGA: 130 Guru PNS di Kabupaten Paser Bakal Pensiun Tahun ini

 

Jenis Seragam Sekolah di Indonesia

Melansir tulisan Romanti yang diunggah di laman https://itjen.kemdikbud.go.id, ada beberapa jenis seragam bagi perserta didik di tingkatan SD hingga SMA.

 

Seragam Nasional

Adalah pakaian dikenakan oleh peserta didik di sekolah dengan model dan warna yang sama, berlaku secara nasional.

Pakaian Seragam Nasional digunakan peserta pidik paling sedikit setiap hari Senin dan Kamis serta pada hari pelaksanaan upacara bendera.

Pasal 5 Permendikbudristek 50/2022 merinci model dan warna seragam sekolah nasional berdasarkan jenjang:

  1. Peserta didik SD/SDLB menggunakan atasan kemeja warna putih dan bawahan celana atau rok warna merah hati.
  2. Peserta didik SMP/SMPLB menggunakan atasan kemeja warna putih dan celana atau rok berwarna biru tua.
  3. Peserta didik SMA/SMALB/SMK/SMKLB menggunakan atasan kemeja warna putih dan celana atau rok berwarna abu-abu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: