Jelajah Alam Purwajaya II: 350 Rider Trail Taklukan Lintasan Menantang
peserta trail JAPUR.-istimewa-
KUKAR, NOMORSATUKALTIM – Ratusan penggemar motor trail dari berbagai kota di Kaltim berkumpul di Desa Purwajaya, Loa Janan, Kutai Kartanegara. Merka datang untuk mengikuti acara Jelajah Alam Purwajaya (JAPUR) Part 2 pada Sabtu 9 November2024 lalu.
Acara yang digelar sebagai wadah berkumpulnya komunitas motor trail ini diikuti oleh lebih dari 350 peserta. Lintasannya menyajikan keindahan alam, dirancang khusus oleh panitia.
Panitia acara, Paris Pardede mengaku bekerja keras mempersiapkan lintasan yang tidak hanya menantang, tetapi juga menampilkan pemandangan alam Kukar yang memukau.
Paris menyampaikan apresiasi mendalam kepada semua peserta yang hadir dan turut meramaikan kegiatan ini.
BACA JUGA:13 Kali Setubuhi Anak di Bawah Umur, Pria Asal Sangasanga Ditangkap di Samarinda
"Kami selaku pelaksana JAPUR Part 2 mengucapkan terima kasih banyak kepada teman-teman yang hadir.Mohon maaf jika masih ada kekurangan dalam suguhan jalur atau hal lainnya. Kami berharap bisa bertemu lagi di JAPUR Part 3 tahun depan, ungkap Paris, pada Senin 11 November 2024.
Selain menjadi medan uji nyali, JAPUR juga dimanfaatkan oleh peserta sebagai ajang silaturahmi.
Para rider dari berbagai kota di Kaltim dapat berkumpul dan menjalin persahabatan melalui acara ini.
Kehadiran ratusan peserta menciptakan suasana kekeluargaan yang kuat, menjadikan JAPUR sebagai lebih dari sekadar perlombaan, tetapi sebagai komunitas yang solid.
"Ini bukan hanya tantangan fisik, tapi juga kesempatan berharga untuk bertemu teman-teman baru dari berbagai kota," terangnya.
Panitia berharap JAPUR akan menjadi acara tahunan yang terus dinanti para penggemar motor trail. Rencananya, JAPUR Part 3 akan diadakan tahun depan dengan tema Enduro Estetik, yang menjanjikan tantangan baru dan pengalaman lebih seru.
Paris dan tim berkomitmen untuk meningkatkan kualitas lintasan dan suguhan alam, sehingga setiap peserta bisa merasakan sensasi unik yang hanya ada di JAPUR.
BACA JUGA:Legenda Tinju Mike Tyson Kembali ke Ring Pekan ini, Lawan Petinju 27 Tahun
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: