Timnas U-20 Tantang Korsel hingga Argentina di Turnamen Seoul Earth on Us Cup 2024

Timnas U-20 Tantang Korsel hingga Argentina di Turnamen Seoul Earth on Us Cup 2024

Timnas U-20 dijadwalkan melawan Korsel hingga Argentina di turnamen Seoul Earth on Us Cup 2024. -(Foto/Dok.PSSI)-

JAKARTA, NOMORSATUKALTIM – Tim nasional U-20 Indonesia akan menantang sejumlah lawan tangguh pada turnamen internasional Seoul Earth on Us Cup 2024 yang digelar di Korea Selatan (Korsel), pada 28 Agustus hingga 1 September 2024. 

Garuda Nusantara, julukan timnas U-20 Indonesia, dijadwalkan melawan tim-tim kuat dari berbagai negara, dimulai dengan laga perdana melawan Argentina pada 28 Agustus. 

Setelah itu, Indonesia akan bertanding melawan Thailand pada 30 Agustus.

Hingga menghadapi tuan rumah Korea Selatan, pada 1 September, dalam pertandingan terakhir mereka di turnamen tersebut.

BACA JUGA: Lowongan CPNS Pemkot Samarinda 2024, Berikut Syarat dan Link Pendaftarannya!

BACA JUGA: BKPSDM Balikpapan Buka Penerimaan CPNS 2024 untuk 80 Formasi, Simak Jadwalnya!

Turnamen ini menjadi ajang penting bagi tim nasional U-20 Indonesia untuk menguji kekuatan melawan beberapa tim terbaik dunia. 

Selain untuk menguji kemampuan tim, turnamen ini merupakan bagian dari persiapan menuju Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang akan berlangsung di Jakarta pada 25-29 September 2024. 

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengatakan bahwa partisipasi Skuad Garuda Nusantara pada turnamen ini untuk mempersiapkan mental dan teknik tim asuhan Indra Sjafri

“Turnamen ini untuk mengasah mental para pemain agar lebih siap saat bertanding di kualifikasi Piala Asia U-20 2025,” kata Erick Thohir melalui siaran resmi PSSI.

BACA JUGA: Pemkab Paser Sediakan Kuota CPNS Sebesar 2,5 Persen Khusus untuk Diabilitas

BACA JUGA: Turnamen Beleng-Beleng Golf Club, Suguhkan Doorprize Mobil hingga Seekor Sapi

Pemusatan Latihan di Korsel

Pelatih tim nasional U-20 Indonesia, Indra Sjafri, mengungkapkan bahwa timnya sudah mulai menjalani pemusatan latihan (training center), sejak tiba di Korea Selatan pada Rabu (21/8/2024) lalu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: