Ramalan Cuaca Kaltim, 3 Maret 2025, Cek di Sini!
Cuaca Kaltim hari ini diprediksi didominasi oleh kondisi cerah berawan dengan potensi hujan ringan di sejumlah wilayah.-(Nomorsatukaltim/ Hariadi)-
BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di Kalimantan Timur dominan cerah berawan, pada Senin, 3 Maret 2025.
Namun, beberapa daerah diperkirakan akan mengalami hujan ringan pada malam hari.
Menurut analisa prakirawan BMKG, cuaca di sebagian besar wilayah cenderung cerah berawan hingga cerah pada pagi hingga sore hari.
Namun kondisi berbeda berlangsung di Balikpapan, Tanah Grogot, Tenggarong, dan Samarinda, yang akan mengalami kondisi berawan tebal di pagi hari.
BACA JUGA: Jam Kerja ASN di Balikpapan Berubah Selama Ramadan, Berikut ini Jadwalnya
BACA JUGA: Samsun Sebut Pemerataan Listrik di Kaltim Lambat karena PLN Terlalu Monopoli
Pada siang hari, IKN (Sepaku), Sangatta, Ujoh Bilang, dan Tanjung Redeb diperkirakan akan mengalami cuaca cerah, sedangkan daerah lainnya akan berawan hingga cerah berawan.
Menjelang malam, hujan ringan berpotensi terjadi di Sendawar, Ujoh Bilang, dan Bontang, sementara wilayah lain tetap berawan hingga cerah berawan.
Dari segi suhu udara, rentang suhu di Kalimantan Timur berkisar antara 22 - 33 derajat Celcius. Di mana Tenggarong menjadi wilayah dengan suhu tertinggi, yakni 33 derajat Celcius.
Sementara Balikpapan dan Bontang memiliki suhu maksimum 30 derajat Celcius, yang menjadikannya daerah paling sejuk di hari ini.
BACA JUGA: Andi Harun Pastikan Probebaya Lanjut di Periode Keduanya, DPRD Titip Pesan Ini
BACA JUGA: Program Penghapusan Utang bagi Pelaku UMKM di Daerah, Tunggu Juknis dari Pusat
Kelembaban udara berkisar antara 51 - 99 persen, dengan tingkat kelembaban tertinggi tercatat di Samarinda dan Sendawar yakni mencapai 99 persen.
Sedangkan Tenggarong dan Sangatta memiliki kelembaban terendah di rentang 51 dan 54 persen, yang bisa membuat udara terasa lebih kering di siang hari.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

