Bankaltimtara

Ramalan Cuaca Kaltim, 28 Februari 2025, Cek di Sini!

Ramalan Cuaca Kaltim, 28 Februari 2025, Cek di Sini!

Cuaca Kaltim hari ini diprediksi dominan cerah dengan potensi hujan ringan di beberapa wilayah.-(Foto/ Istimewa)-

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca untuk wilayah Kalimantan Timur (Kaltim), untuk hari Jumat, 28 Februari 2025. 

Sebagian besar daerah diperkirakan mengalami cuaca cerah pada pagi hari, sementara hujan ringan berpotensi terjadi di beberapa wilayah pada siang dan sore hari.

Menurut data BMKG, kota-kota seperti Samarinda, Tenggarong, dan Balikpapan diperkirakan mengalami cuaca cerah atau cerah berawan sepanjang hari. 

Sementara itu, wilayah seperti IKN (Sepaku), Sendawar, Tanjung Redeb, Tanah Grogot, Ujoh Bilang, Sangatta, dan Penajam berpotensi mengalami hujan ringan pada siang atau sore hari.

BACA JUGA: Puluhan ASN PPU Terlambat Masuk Kantor, TPP Terancam Dipotong

BACA JUGA: Dugaan Pengoplosan Pertalite Jadi Pertamax Rugikan Masyarakat, LPK Kaltim Siap Akomodasi Keluhan

Dari segi suhu, rentang suhu udara di Kalimantan Timur diperkirakan berkisar antara 24 - 32°C, dengan wilayah Sendawar dan Ujoh Bilang menjadi daerah terpanas dengan suhu mencapai 32°C. 

Sebaliknya, Balikpapan dan Penajam menjadi daerah dengan suhu relatif lebih sejuk, maksimal 29°C.

Tingkat kelembaban udara juga cukup tinggi, berkisar antara 56 - 98%, dengan daerah Ujoh Bilang dan Tanjung Redeb mengalami kelembaban tertinggi hingga 98 persen, yang berpotensi meningkatkan curah hujan di daerah tersebut.

Masyarakat yang beraktivitas di luar ruangan diimbau untuk mewaspadai potensi hujan ringan di beberapa wilayah, terutama saat siang dan sore hari. 

BACA JUGA: Sebanyak 84 Pekerja Teras Samarinda Tahap I Tuntut Upah Pembayaran, RDP di DPRD Sempat Ricuh

BACA JUGA: Kembali ke Tenggarong Usai Putusan MK, Edi Damansyah: Fokus Kerja

Cuaca pada malam hari diperkirakan berawan di sebagian besar wilayah, dengan pengecualian Ujoh Bilang, yang masih berpotensi mengalami hujan ringan.

Ringkasan prakiraan cuaca kota-kota utama di 10 kabupaten/kota di Kalimantan Timur bisa dilihat pada daftar di bawah ini:

Ramalan Cuaca Kalimantan Timur 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: