PJ Gubernur Kaltim Pantau Kesiapan Pilkada 2024 di Kukar

PJ Gubernur Kaltim Pantau Kesiapan Pilkada 2024 di Kukar

Akmal Malik melakukan pengecekan gudang logistik Pilkada-Disway/Ari-

Ia juga menekankan pentingnya komitmen dari TNI-Polri dalam mendukung kelancaran penyelenggaraan Pilkada.

"Profesionalitas penyelenggara di Kukar sangat meyakinkan. Dukungan TNI dan Polri juga luar biasa. Kami optimis Pilkada bisa terlaksana dengan baik," ujarnya.

BACA JUGA : 6 Daerah di Kaltim Belum Bebas BAB Sembarangan, Pemprov Target 2030 Sudah Klir

Kapolda Kaltim, Irjen Pol Nanang Avianto, turut mendampingi dalam memastikan kesiapan logistik di berbagai daerah di Kaltim.

Menurutnya, koordinasi yang baik antara berbagai pihak menjadi kunci keberhasilan Pilkada.

Akmal Malik juga menegaskan pentingnya menjaga hak pilih setiap warga.

Pemerintah dan penyelenggara pemilu memiliki tanggung jawab memastikan seluruh masyarakat dapat berpartisipasi dalam pemilu.

"Jangan sampai ada warga kita yang kehilangan hak pilihnya. Ini tanggung jawab kita bersama untuk memastikan semua bisa mencoblos," tegas Akmal Malik.

BACA JUGA : Ada Dugaan Politik Uang di Balikpapan, Tim Rudi-Seno Lapor Bawaslu Kaltim

Kunjungan PJ Gubernur Kaltim ini menandai komitmen pemerintah daerah dalam memastikan Pilkada 2024 di Kutai Kartanegara berlangsung aman, lancar, dan sesuai rencana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: