Pemeliharaan Rutin Bahu Jalan Kota Balikpapan oleh Dinas PU, Pastikan Infrastruktur Terjaga
Pemeliharaan rutin bahu jalan oleh Dinas PU.-istimewa-
BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Balikpapan melakukan kegiatan pemeliharaan kota untuk setiap harinya. Salah satu kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis (24/11/2024), yakni pemeliharaan rutin bahu jalan dan saluran air di titik lokasi Jalan Jenderal Ahmad Yani, Balikpapan Tengah.
Kepala Bidang Jalan dan Jembatan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Balikpapan, Rahmatullah, menjelaskan bahwa pemeliharaan rutin bahu jalan merupakan pekerjaan rutin yang dilakukan secara swakelola.
"Ini adalah pekerjaan rutin DPU Kota Balikpapan yang dilakukan secara swakelola, artinya yang mengerjakan langsung adalah Satgas UPT Pemeliharaan Jalan dan Jembatan kami," ungkapnya.
Ia menjelaskan, Tim Satgas bertugas setiap hari untuk memperbaiki berbagai infrastruktur publik, seperti jalan, trotoar, median, jembatan, dan saluran air yang menjadi kewenangan pemerintah kota.
BACA JUGA: Dinas Kesehatan Balikpapan Gelar Bimtek USG bagi Dokter Umum di Puskesmas Karang Rejo
Adapun jumlah lokasi proses pemeliharaan tersebut juga sangat bergantung pada kondisi lokasi pada setiap harinya.
"Tergantung kondisinya. Terkadang ada satu lokasi yang membutuhkan penanganan perbaikan khusus yang memerlukan banyak orang, jadi anggota difokuskan ke sana,” tutur Rahmatullah.
Pemeliharaan rutin ini menurutnya penting untuk memastikan infrastruktur kota tetap dalam kondisi optimal.
Menurut Rahmatullah, faktor utama yang memengaruhi kondisi jalan dan prasarana lainnya adalah kurangnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya merawat fasilitas umum.
BACA JUGA: Dinas PU Balikpapan Paparkan Target dan Realisasi Kinerja 2021-2024
"Faktor penyebabnya adalah karena masyarakat yang kurang peduli terhadap prasarana dan kondisi umur konstruksi yang memang sudah waktunya dipelihara," jelasnya.
Pihaknya pun berkomitmen untuk menjaga penataan kota dan memastikan kondisi infrastruktur tetap terjaga dengan baik.
"Komitmen dari Pemerintah Kota melalui DPU adalah tetap menjaga penataan yang telah dilaksanakan agar kondisinya tetap terjaga dengan baik," tegasnya.
Rahmatullah juga menambahkan bahwa jika ditemukan kerusakan, perbaikan akan segera dilakukan dan bila perlu, penambahan untuk meningkatkan estetika lokasi juga akan dipertimbangkan.
BACA JUGA: Satpol PP Balikpapan Sita Ratusan Botol Miras Ilegal di Operasi Gabungan Yustisi
Selain itu, ia menghimbau masyarakat untuk berkolaborasi dalam menjaga kebersihan dan keindahan kota. Selain itu tujuannya agar wajah Kota Balikpapan tetap indah dan nyaman bagi warganya.
"Kami juga menghimbau dan meminta masyarakat Kota Balikpapan untuk sama-sama berkolaborasi menjaga hal yang sudah dibangun ini agar tetap dalam kondisi yang baik, terutama jalan dan trotoar yang sudah rapi," pungkas Rahmatullah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: