Ngopi Bareng di Titik Nol Tenggarong: Pelaku Ekraf Bongkar Tantangan Usaha di Kukar
Bupati Kukar, Edi Damansyah hadir dalam talkshow Ngopi Bareng yang berlangsung di Titik Nol Tenggarong, pada Selasa (13/8/2024) malam. -(Disway Kaltim/ Ari) -
KUTAI KARTANEGARA, NOMORSATUKALTIM – Dua pelaku ekonomi kreatif (ekraf) dihadirkan sebagai bintang tamu dalam Talkshow Ngopi Bareng Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, pada Selasa, 13 Agustus 2024 malam.
Dalam acara yang berlangsung di Taman Titik Nol Tenggarong ini, jajanan kuliner di kawasan tersebut digratiskan demi mendukung para pelaku UMKM.
Mengambil tema "Ngobrol Pintar bersama Anak Muda", talkshow ini ingin membagi inspirasi dari pengusaha muda yang menjalankan bisnis ekonomi kreatif di Kukar.
Adi Darmawan, seorang entrepreneur muda yang sukses mendirikan bisnis waralaba, menceritakan perjalanan usahanya yang dimulai dari pedagang kaki lima.
BACA JUGA: Pemkab Berau Salurkan 160 Ton Beras untuk Masyarakat
BACA JUGA: PDIP Bakal Umumkan Calon Kepala Daerah yang Diusung 14 Agustus Besok
Menurut Adi, usahanya dimulai dari berdagang minuman di bawah jembatan Tenggarong pada 2015-2017 silam.
Adi menekankan pentingnya kemauan belajar untuk mengembangkan potensi bisnis di Tenggarong.
“Masyarakat Tenggarong sangat kritis soal rasa. Jika rasa masakan kita enak, pelanggan akan kembali. Berbeda dengan di Samarinda dan Balikpapan, di mana kontrol rasa masyarakatnya kurang cerewet,” katanya.
Pengalaman berbeda diungkapkan oleh Wilson Simatupang, seorang content creator asal Tenggarong.
BACA JUGA: TMMD di Sunge Terik Paser Hampir Rampung, Sasar Jalan Usaha Tani hingga Rumah Ibadah
BACA JUGA: OIKN Pertahankan Buaya di Bendungan Sepaku-Semoi, Ini Alasannya
Menurut Wilson, tantangan utama dalam karirnya justru datang dari orang terdekat, yakni orangtuanya.
Seperti orangtua pada umumnya, orangtua Wilson kala itu masih mengukur sukses dari slip gaji bulanan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: