Juara 2 Abdi Yasa Teladan, Jamil Wakili Kaltim ke Tingkat Nasional

Juara 2 Abdi Yasa Teladan, Jamil Wakili Kaltim ke Tingkat Nasional

Kegiatan Abdi Yasa Teladan 2024 tingkat Provinsi Kaltim di Hotel Harris Samarinda.-(Disway Kaltim/Salsa)-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Usai terpilih sebagai peringkat 1 di pemilihan Abdi Yasa Teladan Kota Samarinda 2024, yang digelar di Hotel Grand Sawit Samarinda, pada 20 Juni lalu.

Kini, Muhammad Jamil meraih peringkat 2 di tingkat Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) dan akan melanjutkan Abdi Yasa Teladan di tingkat nasional.

Kegiatan pemilihan penghargaan Abdi Yasa tingkat provinsi ini dilaksanakan dari 26-27 Juni 2024, berlokasi di Hotel Harris, Jalan Untung Suropati Samarinda.

Muhammad Jamil, perwakilan Sentra Taxi Samarinda, menyampaikan rasa syukur atas hasil yang diperolehnya.

“Alhamdulillah saya senang banget sih, tim-tim dari Dinas Perhubungan (Dishub) kota memberi bekal materi tidak sia-sia,” kata Muhammad Jamil, saat ditemui langsung.

BACA JUGA : Dishub Samarinda Beri Apresiasi Sopir Angkot Berprestasi

Ia menyebut, semua pembekalan yang diberikan oleh Dishub Kota Samarinda dapat dikerjakan di tingkat Provinsi. 

“Alhamdulillah, semoga bisa lanjut ke tingkat nasional,” ucap Jamil, sapaan akrabnya.

Sebelumnya, Jamil diberi pembekalan materi tambahan oleh Kepala Dishub Samarinda, Hotmarulitua Manalu bersama tim selama dua hari.

“Sebenarnya tambahan materi yang tidak ada waktu seleksi di kota, saat di Grand Sawit itu. Tambahannya seperti marka-marka dengan banyak item, dan rambu-rambu,” sebutnya.

BACA JUGA : Warga Maros Hilang Diduga Diterkam Buaya di Sekitar Jembatan Pulau Balang

Sebagai terpilihnya Abdi Yasa Teladan peringkat 1 kota, dan peringkat 2 di provinsi. Jamil merasa harus memberikan teladan terhadap teman-teman sopir lainnya. 

“Anggap aja kita teladan, artinya akan memberi teladan untuk mereka. Sehingga, teman-teman lainnya mau mengikuti lagi seleksi di Dinas Perhubungan kota tahun depan, karena mereka rata-rata tidak berminat,” bebernya.

Ia mengungkapkan, persaudaraan yang terjalin semakin kuat dan akrab.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: