Salahuddin Coba Formasi Baru Lawan Persatu Tuban
Pemain Persiba menggelar latihan di Stadion Batakan sebelum menghadapi Persatu Tuban. (ajtr-diswaykaltim.com) Balikpapan, DiswayKaltim.com – Persiba Balikpapan akan kembali melakoni laga kandang menjamu Persatu Tuban dalam lanjutan liga 2 pekan ke-5 di stadion Batakan, Minggu (14/7/2019) malam. Dalam laga itu, Pelatih Persiba Salahuddin mengisyarakatkan bakal ada perubahan fomasi dari pertandingan sebelumnya, saat dikalahkan tuan rumah Bogor FC 0-2 di stadion Klabat Manado, pekan kemarin. Di lini belakang, Dani Pranata akan menggantikan kapten tim Taufik Kasrun. Mantan pemain Persebaya Surabaya itu akan berduet dengan mantan pemain Madura FC Imam Mahmudi. “Dani 99 persen akan diturunkan, karena Dani pemain yang lugas, dia juga ngotot kalau bermain. Punya kecepatan, heading-nya juga bagus, dia salah satu stopper yang bagus,” ujarnya. Sementara di lini depan, Beni Oktovianto kemungkinan akan duduk di bangku cadangan. Mantan pemain Bontang FC itu sempat mengalami cedera. Sehingga mantan Pelatih Barito Putra itu telah menyiapkan pemain alternatif. “Tapi kita lihat nanti kondisinya Beni sebelum pertandingan, kalau bagus kita pasang, tapi kalau Mardiono bagus, kita pasang Mardiono, kita ingin beri kesempatan dia,” ujarnya. Selain Mardiono, Salahuddin juga kemungkinan akan menurunkan Ismail Haris, jika melihat hasil latihan terakhir. Mantan pemain PSIM Jogyakarta itu akan menjadi trisula di lini depan Beruang Madu bersama Aji Kusuma dan Mardiono. “Jadi kita akan lihat kondisi semua pemain sebelum pertandingan, siapa yang kondisinya bagus itu yang akan diberi kesempatan. Jadi kita lihat nanti Mardiono, Aji maupun Ismal,” ujarnya. Di lini tengah pun, Salahuddin kemungkinan juga akan melakukan perubahan. Andre Dio, Yusuf Effendi, dan Stefanus Bungaran kemungkinan tidak akan dipasang secara bersamaan. Masih kemungkinan akan menurunkan pemain lain. “Yang pasti ada beberapa perubahan pemain, tapi tetap nanti akan dilihat kesiapan sebelum pertandingan, ini penting untuk memastikan pemain yang ditutunkan siapa,” ujarnya. Dalam laga tersebut, tim kebanggaan masyarakat Kota Balikpapan itu wajib meraih tiga poin jika ingin berada di empat besar klasemen sementara liga 2 Wilayah Timur. Karena jika seri, apalagi kalah, poin Persiba kemungkinan makin tertinggal jauh. “Jadi latihan terakhir kita, pemantapan tim, kerjasama tim. Karena kita akan menerapkan pressure ketat dan kita tidak akan membiarkan lawan bisa leluasa menguasai permainan, kita akan beri tekanan,” ujarnya. (K/ajtr/eny) Berita Terkait: Persatu Tuban Waspadai Faktor Non Teknis
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: