18 Anggota Panwascam Balikpapan Dilantik, Ketua Ditentukan Melalui Pleno

18 Anggota Panwascam Balikpapan Dilantik, Ketua Ditentukan Melalui Pleno

Pelantikan anggota Panwascam Pilkada 2024 Balikpapan dilaksanakan di Grand Ballroom Hotel Platinum Balikpapan, pada Jumat (24/5/2024). (Chandra/ Disway)--

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Sebanyak 18 anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada 2024 di Kota Balikpapan resmi dilantik, pada Jumat (24/5/2024).

Pelantikan ini berlangsung di ballroom Hotel Platinum Balikpapan dan dipimpin oleh Ketua Bawaslu Kota Balikpapan, Wa Santi. 

Acara tersebut turut dihadiri oleh Ketua KPU Balikpapan, Prakoso Yudho Lelono, Kepala Kesbangpol Kota Balikpapan, Sutadi yang mewakili Wali Kota Balikpapan, dan perwakilan dari berbagai instansi seperti Polresta Balikpapan, Kodim 0905, Lanal Balikpapan, dan Lanud Dhomber Balikpapan.

BACA JUGA : Tiga Bacagub Kaltim Dapat Surat Tugas dari DPP PAN, Ternyata Ini Penyebabnya

Dalam sambutan yang dibacakan oleh Sutadi, Walikota Balikpapan, Rahmad Mas'ud menyoroti peran vital Panwascam dalam menjamin pemilu atau pilkada yang demokratis.

Adapun berdasarkan Undang-undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pemilihan Kepala Daerah dan Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, Panwaslu sendiri bertugas mengawasi persiapan dan pelaksanaan tahapan pilkada.

“Panwaslu harus mengawasi persiapan dan pelaksanaan tahapan pilkada ini dengan jujur dan adil, serta menjaga netralitasnya,” tegas Rahmad melalui sambutan tertulisnya.

Selain itu, Rahmad juga menekankan bahwa pentingnya integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas pengawasan.

Setiap anggota Panwascam diharapkan dapat mencegah dan menangani pelanggaran serta sengketa pemilu dengan tegas.

“Jagalah amanat yang dipercayakan, bekerja sesuai peraturan, dan selalu berhati-hati. Jangan bekerja sesuka hati,” pesan Rahmad.

BACA JUGA : Tiga Kader Gerindra Kaltim Bersaing di Posisi Wakil Gubernur

Senada dengan Rahmad Mas’ud, Ketua Bawaslu Kota Balikpapan Wa Santi menjelaskan, bahwa tugas pertama para anggota Panwascam yang baru dilantik ini adalah membantu proses rekrutmen Panitia Pengawas Kelurahan/Desa (PKD). 

"Karena kami sekarang sedang rekrutmen PKD, tugas pertama mereka adalah wawancara yang akan dilakukan pada hari Senin. Saat ini pemberkasan sudah masuk," ungkapnya.

Dia juga menyatakan bahwa Bawaslu akan mengadakan Bimbingan Teknis (bimtek) pada hari Minggu untuk memperkuat pengetahuan anggota Panwaslu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: