Tiga Kader Gerindra Kaltim Bersaing di Posisi Wakil Gubernur

Tiga Kader Gerindra Kaltim Bersaing di Posisi Wakil Gubernur

Makmur HAPK, Seno Aji dan Bonifasius Belawan Geh bersaing di posisi Wakil Gubernur Kaltim.-(Kolase/ Nomorsatukaltim)-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Tiga kader Partai Gerindra Kalimantan Timur (Kaltim) mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wakil Gubernur Kaltim pada kontestasi Pilkada Serentak 2024.

Tiga Kader tersebut yakni, Seno Aji, Makmur HAPK dan Bonifasius Belawan Geh.

Ketiganya telah menyerahkan berkas formulir pendaftaran ke sekretariat DPD Gerindra Kaltim, untuk selanjutnya ditetapkan dalam rapat pleno tim Penjaringan.

Ketua Tim Penjaringan DPD Partai Gerindra Kaltim, Ekti Imanuel menegaskan bahwa semua bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang mendaftar melalui partai Gerindra akan memiliki peluang yang sama. Terkait siapa yang resmi diusung, itu akan menjadi kewenangan DPP Partai.

BACA JUGA: Demokrat Kaltim Dukung Isran Noor Maju Pilgub Kaltim 2024

"Ada tiga dari Gerindra yang mendaftar sebagai bakal calon wakil gubernur. Pak Seno Aji selaku sekretaris DPD. Kemudian pak Makmur HAPK dan Pak Bonifasius (Bupati Mahakam Ulu)," ungkap Ekti Imanuel, Rabu (21/5/2024).

Ekti menjelaskan bahwa, semua berkas bakal calon yang mereka terima, selanjutnya akan dikirim ke DPP Partai Gerindra. 

Tim Penjaringan di daerah hanya menerima berkas pendaftaran dari seluruh bakal calon yang ada, dan tentunya mengikuti aturan organisasi partai.

BACA JUGA: Politik Dua Kaki? Gerindra Usung Rudy Mas'ud dan Isran Noor di Pilgub Kaltim 2024

"Pendaftaran ini kita buka mulai tanggal 14 Mei. Tanggal 22 Mei akan ditutup. Selanjutnya kita akan plenokan bersama seluruh kabupaten dan kota se-Kaltim. Paling lama tanggal 24 kita pleno," ujarnya.

 

Makmur HAPK dan Bonifasius Hanya Mendaftar melalui Gerindra

Pada hari Selasa (21/5/2024), Bakal calon Wakil Gubernur Kaltim, Bonifasius Belawan Geh yang diwakili timnya menyerahkan berkas pendaftaran ke sekretariat DPD Gerindra Kaltim.

Martinus Jeno Huvang salah satu tim Bonifasius mengatakan bahwa, pendaftaran Bonifasius dalam kontestasi Pilkada 2024 memiliki pertimbangan yang matang. Beberapa di antaranya karena melihat rekam jejak Bonifasius yang telah menjabat sebagai Bupati Mahakam Ulu dia periode.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: