Mulai Bulan April Pemprov Kaltim Kembali Buka Lowongan CPNS dan PPK 2024, Segini Besaran Kuotanya

Mulai Bulan April Pemprov Kaltim Kembali Buka Lowongan CPNS dan PPK 2024, Segini Besaran Kuotanya

Ilustrasi proses seleksi CPNS (Istimewa).--

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Pemerintah Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) bakal kembali membuka kesempatan kepada Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tahun 2024. 

Rincian usulan CASN yang diusulkan Pemprov Kaltim meliputi 9.195 formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan 261 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

 

BACA JUGA : Komplotan Pencuri di Samarinda Berhasil Ditangkap Setelah Beraksi di Tujuh Lokasi

 

Ini disampaikan langsung oleh kepala Badan Kepegawaian Daerah Kaltim, Deni Sutrisno.

Kata Deni, Pemprov Kaltim saat ini masih menunggu validasi dari BKN (Badan Kepegawaian Nasional) yang nantinya melalui persetujuan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB).

BACA JUGA : Akmal Malik Tegaskan Tak Ikut Campur Penetapan Anggaran Beasiswa Kaltim 2024

 

"Kita sudah usulkan, pengajuan kita 9.456 formasi untuk tahun 2024. Jadi seleksinya tidak hanya satu kali, biasanya 2 bahkan sampai 3 kali, kan ada CPNS dan PPPK 2024," kata Deni Sutrisno ditemui, Sabtu (16/3/2024) dikutip dari laman Diskominfo Kaltim.

Lanjut Deni, semua terkait pertimbangan formasi CPNS dan PPPK tergantung langsung dari kebijakan kepala daerah, dalam hal ini Gubernur Kaltim.

"Karena ada surat pertanggungjawaban mutlak yang ditandatangani kepala daerah, jadi berapa jumlah formasi, anggaran yang dibutuhkan, bisa mengakomodir jumlah formasi," imbuhnya.

 

BACA JUGA : Nahas! Bocah 5 Tahun Terlindas Bus saat Berburu Klakson Telolet di Pelabuhan Merak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: