50 Orang Tewas dalam Peristiwa Kebakaran Kelab Malam di Makedonia Utara

Seorang petugas pemadam kebakaran memeriksa sebuah kelab malam setelah kebakaran besar di Kota Kocani, Makedonia Utara, Minggu, 16 Maret 2025. -AP-
KOCANI, NOMORSATUKALTIM- Sedikitnya 50 orang tewas dalam peristiwa kebakaran hebat di sebuah kelab malam Pulse di Kocani, Makedonia Utara.
Sementara 100 lainnya dinyatakan mengalami luka pada insiden yang terjadi pada Minggu (16/3/2025) pukul 03.00 dini hari itu.
Saat kejadian, ada sekitar 1.500 orang yang sedang menghadiri konser grup hip hop terkenal DNK.
Informasi yang dihimpun, kebakaran kelab malam ini dipicu oleh penggunaan kembang api dalam ruangan, yang menyebabkan atap kelab malam terbakar.
BACA JUGA: Dua Jurnalis dan 5 Warga Sipil Tewas dalam Serangan Drone di Gaza
Menteri Dalam Negeri Panche Toshkovski mengungkapkan, bahwa alat penyiram sempat diaktifkan, tetapi api justru menyambar langit-langit berbahan mudah terbakar, sehingga api dengan cepat menyebar dan menciptakan asap tebal.
Saluran berita SDK melaporkan bahwa korban luka telah dibawa ke rumah sakit di Kota Kocani dan Stip, yang berjarak sekitar 30 km di selatan kota, serta ke Skopje, ibu kota Makedonia Utara yang terletak 100 km di timur.
Saksi mata menyebutkan bahwa suasana menjadi panik, dengan banyak pengunjung terinjak-injak saat mencoba melarikan diri.
Sementara tampak pada video yang beredar di media sosial, gedung kelab malam terbakar hebat dengan asap tebal mengepul ke langit malam.
BACA JUGA: Albania jadi Negara Eropa Pertama yang Resmi Blokir TikTok
BACA JUGA: Ribuan Petugas Damkar Berjuang Padamkan Kebakaran Hutan di Jepang
Perdana Menteri Hristijan Mickoski menyampaikan belasungkawa melalui platform X (Twitter), menyebut peristiwa ini sebagai “hari yang sangat menyedihkan bagi Makedonia”.
“Kehilangan begitu banyak nyawa anak muda adalah tragedi yang tidak tergantikan. Kami akan melakukan segala upaya untuk membantu keluarga korban menghadapi saat sulit ini,” tulisnya.
Satu orang terkait insiden kebakaran kelab malam ini telah ditangkap dan diamankan kepolisian setempat.
Keluarga korban berkumpul di luar rumah sakit dan kantor pemerintahan kota menunggu kabar terbaru mengenai kondisi orang-orang terkasih mereka.
BACA JUGA: Jelang Timnas Indonesia vs Australia, Ini Prediksi Starting Eleven Ala Patrick Kluivert
BACA JUGA: Apple Kantongi TPP Impor dan TKDN, iPhone 16 Series Segera Dijual di Indonesia
Tragedi kebakaran kelab malam ini menjadi salah satu insiden paling mematikan di negara tersebut dalam beberapa tahun terakhir.
Sebagai informasi, Makedonia Utara adalah negara di Eropa Tenggara dengan jumlah penduduk sekitar 1,8 juta jiwa.
Negara dengan luas lebih dari 25.000 kilometer persegi ini berbatasan dengan Yunani, Albania, Bulgaria, Kosovo, dan Serbia.
Sedangkan Kocani adalah sebuah kota di bagian timur Makedonia Utara dengan populasi sekitar 30.000 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: