Dinas Perdagangan Balikpapan Lakukan Intervensi Pasar Jelang Natal dan Tahun Baru 2024

Dinas Perdagangan Balikpapan Lakukan Intervensi Pasar Jelang Natal dan Tahun Baru 2024

Kepala Dinas Perdagangan Balikpapan, Haemusri Umar saat ditemui di Pasar Pandan Sari, Balikpapan Barat. (Disway/ Chandra)--

Sedangkan untuk distribusi bahan pokok di Balikpapan, pihaknya menjelaskan bahwa sebagai kota jasa, tidak menghasilkan bahan pokok sendiri tetapi menjadi prioritas dalam distribusi bahan pangan.

Hal ini dipengaruhi oleh berbagai agenda nasional yang sering digelar di Balikpapan, termasuk keberadaan Proyek Strategis Nasional (PSN) seperti pembangunan kilang minyak dan Ibu Kota Nusantara (IKN).

BACA JUGA : Debat Kedua Pilkada Kukar: 3 Paslon Adu Strategi Hadapi Tambang Ilegal

"Di Balikpapan ini juga ada Proyek Strategis Negara (PSN) seperti kilang minyak dan Ibu Kota Nusantara (IKN) yang juga berdampak ke Balikpapan, maka kita jadi prioritas," imbuhnya.

Bahan pokok tersebut umumnya didatangkan melalui jalur distribusi pemerintah, dalam hal ini Badan Usaha Milik Negara (BUMN), maupun oleh pihak swasta. Sebagian besar bahan berasal dari Jawa dan Sulawesi.

Selain bahan pokok, kebutuhan lain seperti bahan bakar minyak (BBM) dan gas minyak cair (LPG) juga telah dipastikan aman hingga akhir tahun.

BACA JUGA : Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia Kembali Terbuka, usai Bekuk Arab Saudi 2-0

"Hingga akhir tahun kebutuhan itu masih mencukupi. Dengan langkah-langkah ini, Pemkot Balikpapan berharap masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan nyaman tanpa kekhawatiran akan ketersediaan bahan pokok maupun lonjakan harga,” pungkas Harmusri. (ADV)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: