500 Linmas jadi Ujung Tombak Pengamanan Pilkada di Paser
Ratusan personel Linmas dikukuhkan di GOR Sadurengas, Kabupaten Paser. (Istimewa)--
PASER, NOMORSATUKALTIM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kabupaten Paser mengukuhkan 500 personel perlindungan masyarakat (Linmas).
Pengukuhan dipusatkan di GOR Sadurengas, Desa Tapis, Kecamatan Tanah Grogot.
Pengukuhan dan pengambilan sumpah anggota Linmas implementasi amanat Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 26 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Serta Perlindungan Masyarakat.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Paser, Katsul Wijaya, mengatakan, anggota Linmas melindungi masyarakat dari gangguan keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat, juga jadi ujung tombak terutama saat pengamanan Pilkada 2024.
BACA JUGA : KPU Gelar Jalan Sehat, Tarik Minat Masyarkat Kota Tepian pada Pilkada 2024
"Selain itu membantu memelihara ketenteraman dan ketertiban pada saat pemilihan kepala desa, pemilihan kepala daerah, serta membantu upaya pertahanan negara," kata Katsul, Senin (2/9/2024).
Dengan dikukuhkannya personel Linmas diharapkan dapat membantu untuk menyukseskan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Paser.
BACA JUGA : Toyota Avanza Minggir Dulu, Ini Jenis Mobil dengan Penjualan Terbesar di Indonesia
Katanya, perlu didukung kesiapan yang mantap dan akurat, baik teknis maupun perangkat perlindungan masyarakat yang profesional.
"Sehingga masyarakat yang berhak memilih dapat menyalurkan aspirasi politik dengan aman, tenang dan tanpa ada tekanan dari pihak manapun," jelas Katsul.
BACA JUGA : 60 Persen Pemilih Masih Inginkan Politik Uang, Bawaslu Mahulu Ungkap Penyebabnya
Sementara itu, Kepala Satpol PP Kabupaten Paser, Guntur menuturkan, pengukuhan dilakukan secara kontinyu. Untuk di Kabupaten Paser secara keseluruhan diperlukan ribuan personel Linmas.
"Total ada 2.556 anggota Linmas. Nantinya pengukuhan secara bertahap," singkat Guntur.
BACA JUGA : Rahmad-Bagus Rampung Jalani Tes Kesehatan, KPU Balikpapan: Hasil Tidak Diumumkan ke Publik
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: