Jokowi Titip IKN dan Hilirisasi, Prabowo Bakal Pertahankan Sebagian Menteri KIM

Jokowi Titip IKN dan Hilirisasi, Prabowo Bakal Pertahankan Sebagian Menteri KIM

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menitipkan keberlanjutan proyek IKN dan program hilirasi saat menghadiri Apel Kader Gerindra, pada Sabtu (31/8/2024). -(Foto/Antara)-

Ia juga menyampaikan keyakinannya bahwa proyek tersebut dapat berjalan sesuai rencana.

Pembangunan IKN diharapkan menjadi pusat pemerintahan baru dan pusat ekonomi hijau di Indonesia. 

Proyek ini diharapkan menjadi simbol kebanggaan nasional serta motor penggerak ekonomi dan inovasi di masa depan.

BACA JUGA: Pendaftaran Calon Wali Kota Samarinda Diperpanjang? KPU Samarinda Bilang Masih Tunggu Petunjuk

BACA JUGA: Pertalite Dihapus Ternyata Hoax, Pertamina Pastikan Penyaluran Tetap Berlangsung

Sebagian Menteri KIM Dipertahankan

Dalam pidatonya di hadapan ribuan kader Partai Gerindra, Prabowo mengungkapkan rencananya untuk mempertahankan sebagian menteri dari Kabinet Indonesia Maju (KIM) dalam kabinetnya nanti. 

Ia memberikan apresiasi terhadap pilihan menteri Jokowi yang dinilainya sebagai sosok-sosok kompeten.

"Pak maaf Pak karena Bapak milih orang-orang hebat maka sebagian dari mereka ke kabinet saya nanti ini," ujar Prabowo di hadapan Jokowi dan para kader Gerindra, disambut tawa hadirin.

Prabowo juga berbagi cerita tentang bagaimana para menteri sering kali merasa gugup saat diajak Jokowi bepergian dinas ke daerah-daerah. 

BACA JUGA: Kekalahan Atas Timnas U-20 Indonesia Masih jadi Topik Hangat Masyarakat Argentina

BACA JUGA: Produksi Beras Nasional Turun, Bulog Berencana Impor 1,2 Juta Ton Sebelum Desember

Menurutnya, banyak menteri yang lebih memilih datang lebih awal ke lokasi kunjungan daripada satu pesawat dengan Jokowi, karena diskusi panjang yang biasanya terjadi selama perjalanan.

Cerita tersebut mencairkan suasana di dalam stadion, dengan Jokowi dan beberapa menteri yang hadir ikut tertawa mendengarnya. 

Tokoh-Tokoh Penting di Apel Kader Gerindra

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: