Sopir Angkot di Balikpapan Kembali Unjuk Rasa, Pengoperasian Bacitra Dihentikan Lagi

Sopir Angkot di Balikpapan Kembali Unjuk Rasa, Pengoperasian Bacitra Dihentikan Lagi

Aksi unjuk rasa oleh ratusan sopir angkot di depan kantor Dishub Balikpapan, Rabu (21/8/2024). (Disway/ Chandra)--

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Ratusan sopir Angkutan Kota (Angkot) di Balikpapan kembali menggelar aksi unjuk rasa terkait pengoperasian bus Balikpapan City Trans (Bacitra), di depan kantor Dinas Perhubungan (Dishub), pada Rabu (21/8/2024) siang.

Tuntutan mereka masih sama seperti aksi beberapa waktu, yakni menginginkan Bacitra dihentikan, karena menurut mereka pendapatan turun drastis semenjak adanya moda transportasi moderen berbasis uang elektronik di Balikpapan ini.

Salah seorang sopir angkot trayek nomor 8 yang turut hadir dalam aksi solidaritas ini, Fitriansyah, mengungkapkan keluhannya terhadap dampak kehadiran bus trans dan transportasi online yang semakin merajalela di Balikpapan.

Menurutnya, kondisi ini membuat angkot tradisional seperti yang ia operasikan semakin terpinggirkan.

"Kita ini seperti diintervensi, angkot-angkot ini yang sekarang mati, KIR-nya sudah mati setahun, sudah tidak boleh KIR," ujar Fitriansyah kepada Nomorsatukaltim, Selasa (21/8/2024).

BACA JUGA : Masa Tugas Berakhir, Mantan Pimpinan DPRD Paser Kembalikan Aset Kendaraan

"Penumpang sudah berkurang sekitar 80 persen. Sebelum ada Bacitra, ya pendapatan masih 60 persen, tambah lagi bus trans ini, berkurang jadi sekitar 80 persen,” tambahnya.

Sementara itu, dikonfirmasi terpisah, Kepala Dishub Balikpapan, Adwar Skenda Putra mengatakan bahwa langkah awal yang akan pihaknya lakukan yakni akan membuat laporan terkait penolakan-penolakan yang dilakukan oleh para sopir angkot terkait kehadiran Bacitra ini.

“Nah karena ini sudah kesepakatan antara Kementerian Perhubungan dengan Pemerintah Kota (Balikpapan), maka kita akan membuat laporan kepada Kementerian Perhubungan, namun pertemuan tadi juga ada beberapa solusi,” ungkap Adwar.

BACA JUGA : OIKN Buka Seleksi CPNS 2024, Perlu 600 Formasi, Berikut ini Cara Daftar dan Link Pendaftarannya!

 

 

Salah satu langkah yang telah diambil oleh Dishub, yakni memberhentikan sementara Bacitra. Lalu, lanjut Adwar, para sopir angkot juga meminta Bacitra untuk tidak melewati trayek-trayek angkutan kota.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: