Coach Pieter Persiapkan Skuad Terbaik untuk Laga Perdana Internasional Borneo FC

Coach Pieter Persiapkan Skuad Terbaik untuk Laga Perdana Internasional Borneo FC

Pieter Huistra-Borneo FC--

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Borneo FC tengah mempersiapkan diri dalam kompetisi Asean Club Championship atau ACC.

Menariknya para punggawa Pesut Etam hanya bisa membawa lima pemain asingnya berlaga pada kompetisi ini.

Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra menjelaskan bahwa ia sudah menonton cuplikan dari Lion City Sailors FC.

Pelatih asal Belanda ini melihat terdapat beberapa pemain yang bagus yang ada di tim tersebut.

Namun hal tersebut tak menyurutkan nyali Pesut Etam sebagai salah satu perwakilan Indonesia.

BACA JUGA : Tetap Berkarir di Eropa, Marselino Ferdinan Resmi Teken Kontrak dengan Oxford United

"Ini (Lion City Sailors FC,red.) adalah tim yang harus anda hormati, tapi kami pasti mencapai level mereka. Jadi saya rasa ini akan menjadi laga yang menarik, kami akan bermain dengan sebaik mungkin karena kami mewakili Indonesia, jadi kami ingin bermain dengan sangat baik," ungkapnya pada 20 Agustus 2024.

Lion City Sailors FC sendiri merupakan perwakilan klub dari negara Singapura.

Dalam kompetisi ini ternyata ada sedikit perbedaan dari segi regulasi dengan yang ada di liga 1.

Dimana kuota pemain asing yang diperbolehkan hanya lima saja, sedangkan pada Liga 1 Indonesia memperbolehkan delapan pemain asing.

BACA JUGA : Borneo FC Rilis Harga Tiket Baru, Nonton Laga Internasional di Kandang Dapat Diskon Cuy

"Siapa pun pemain yang dalam kondisi terbaik pasti akan bermain, jadi akan sangat mudah karena semua bisa saja bermain. Apabila pemain muda dalam kondisi terbaik tentu saja mereka bisa bermain. Bahkan jika semua pemain asing dalam kondisi terbaik mereka pun bisa bermain. Hanya saja regulasi di dalam ACC ini hanya di perbolehkan 5 pemain asing," terangnya.

Tentunya, kompetsi ini menjadi ajang bergengsi bagi Pesut Etam. Pun para pendukung pasti akan tertarik melihat lawan berbeda yang berasal dari luar negeri.

Laga ini sendiri akan tersaji di markas sementara Pesut Etam di Stadion Batakan, Kota Balikpapan, pada Kamis 22 Agustus 2024, pukul 20:00 Wita.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: