Jamin Ketersediaan Pasokan Listrik, PLN Lakukan Interkoneksi Sistem Kelistrikan Tanjung Redeb-Tanjung Selor

Jamin Ketersediaan Pasokan Listrik, PLN Lakukan Interkoneksi Sistem Kelistrikan Tanjung Redeb-Tanjung Selor

PLN Lakukan Interkoneksi Sistem Kelistrikan Tanjung Redeb-Tanjung Selor-istimewa-

BERAU, NOMORSATUKALTIM - Interkoneksi sistem kelistrikan Tanjung Redeb-Tanjung Selor berhasil dilaksanakan dengan memberikan tegangan tahap pertama pada transmisi Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) dari Gardu Induk (GI) Tanjung Redeb menuju ke Gardu Induk Tanjung Selor.

“Selesainya rangkaian sistem interkoneksi ini menandai kesiapan infrastruktur sebelum daya listrik dari sistem kelistrikan Tanjung Redeb masuk ke dalam satu sistem kelistrikan Tanjung Selor,” kata Manajer UP2D Kaltimra, Petrus Irwan.

Saat ini sistem kelistrikan Tanjung Redeb dipasok dari pembangkit listrik daya mampu sebesar 42 megawatt (MW), sedangkan beban puncak yang dimiliki saat ini sebesar 39 MW.

Sehingga jika terdapat pemeliharaan pembangkit, maka berpotensi terjadi defisit atau pemadaman.

BACA JUGA : Pemkab Berau Upayakan Kampung Merabu Masuk 50 Besar ADWI 2025

Dengan adanya interkoneksi tersebut, kedepan sistem kelistrikan Tanjung Redeb menjadi satu ke dalam sistem kelistrikan Tanjung Selor, sehingga pasokan listrik dari pembangkit listrik di Tanjung Selor dapat mengantisipasi tingginya pertumbuhan dan potensi peningkatan kebutuhan listrik.

Sementara itu, Manajer PLN UP3 Berau, Rizki Rhamdan Yusup mengatakan bahwa pemberian tegangan dilakukan pada Sabtu (27/7/2024) pukul 10.17 Wita setelah melalui berbagai proses tahapan yang harus dilakukan dengan penuh kehati-hatian.

Pasalnya, saat proses tersebut sistem kelistrikan harus tetap beroperasi normal tanpa padam.

BACA JUGA : Jelang Perayaan HUT RI di IKN, Tiga Maskapai Ajukan Extra Flight ke Balikpapan

Diharapkan proses pekerjaan interkoneksi ini dapat segera diselesaikan sehingga kelistrikan Tanjung Selor Maupun Tanjung Redeb dapat segera terhubung menjadi satu sistem untuk menjamin ketersediaan pasokan listrik yang handal dan efisien.

Rizki juga mengucapkan terima kasih atas dukungan para pemangku kepentingan dan masyarakat.

“Kami ucapkan banyak terima kasih atas kerja keras seluruh tim dan dukungan stakeholder yang telah banyak memberikan dukungan dan bantuan selama proses pengujian dan pembebanan tegangan,” ungkapnya.

BACA JUGA : Menteri AHY Pembicara di Lemhanas, Katanya Butuh Kepemimpinan Transformasional Wujudkan Indonesia Emas 2045

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: