'Masih Sepi' Jadi Alasan Warga Mahulu Enggan Perhatikan Keselamatan Berkendara

'Masih Sepi' Jadi Alasan Warga Mahulu Enggan Perhatikan Keselamatan Berkendara

Satlantas Polres Mahulu saat melaksanakan operasi patuh Mahakam 2024 dan menemukan pengendara tak pakai helm (Polres Mahulu).--

MAHAKAM ULU, NOMORSATUKALTIM - Kasatlantas Polres Mahakam Ulu (Mahulu), Ipda Budi Santoso mengatakan bahwa keselamatan dalam berkendara merupakan salah satu kebutuhan, dan sama seperti makanan.

Kata dia, selama ini masih banyak masyarakat terutama para pengendara yang mengabaikan keselamatan dalam berkendara.

Seperti tidak memakai helm, sabuk pengaman, ugal-ugalan di jalan dan bentuk pelanggaran lainnya.

“Keselamatan itu adalah kebutuhan, seperti kita butuh makan, papan dan sandang. semua itu sama," kata Budi Santoso kepada media ini saat pelaksanaan operasi Patuh Mahakam, Jumat (19/7/2024).

BACA JUGA : Tak Kapok Pakai Modus Lama, Penyelundup Sabu asal Malaysia Dibekuk di Nunukan

Selama beberapa hari pelaksanaan operasi patuh Mahakam, petugas satlantas Polres Mahulu banyak menemukan pelanggaran, terutama yang tidak memakai helm.

Menurutnya, itu terjadi karena masih adanya mindset masyarakat yang menganggap bahwa Mahulu masih sepi.

Padahal, dalam kondisi yang masih sepi juga memiliki potensi kecelakaan cukup tinggi.

Untuk itu, selama pelaksanaan operasi patuh Mahakam ini, Polres Mahulu tidak hanya berfokus pada pelanggaran lalu lintas di jalan saja, tapi juga melakukan sosialisasi, terutama di sekolah-sekolah.

“Fokus kita terkait pemakaian helm, itu kita sasar ke sekolah-sekolah dan persimpangan jalan,” ujarnya.

BACA JUGA : Selain Menertibkan, Operasi Patuh Mahakam 2024 juga Ditujukan untuk Menekan Kecelakaan Lalu Lintas

Ia mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk terus meningkatkan kepatuhan terhadap peraturan lalu lintas.

Kemudian berubah mindset bahwa keselamatan berkendara bukan sesuatu yang disepelekan, tapi merupakan suatu kebutuhan.

“Kita semua harus menjadi pelopor keselamatan, saling mengingatkan jika masih ada yang tidak pakai helm. Sehingga kami tidak bekerja sendiri,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: