Yusmardani Berharap Usulan Fraksi PDIP Kukar tantang SDM dan Ekonomi Desa Perlu Dipertimbangkan

Yusmardani Berharap Usulan Fraksi PDIP Kukar tantang SDM dan Ekonomi Desa Perlu Dipertimbangkan

Usulan Fraksi PDIP Kukar disampaikan Yusmardani pada rapat paripurna.-(istimewa)-dprd kukar

Kukar, NOMORSATUKALTIM - Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kukar Yusmardani, meminta Pemerintah Kabupaten Kukar untuk mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) dan sektor ekonomi di desa. 

Hal ini disampaikan Yusmardani saat membacakan tanggapan Fraksi PDIP atas Raperda APBD 2024 dalam Sidang Paripurna ke-12, Selasa (21/11/2023).

Yusmardani mengatakan, pengembangan SDM dan sektor ekonomi desa sangat penting untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

Ia menilai, produktivitas di beberapa sektor, di antaranya sektor ekonomi dan Pembangunan yang belum stabil.

“Fraksi PDI Perjuangan berharap seluruh masyarakat Kukar, khususnya di desa yang jauh dari pusat dapat diberdayakan dengan baik,” kata Yusmardani.

Untuk mewujudkan hal tersebut, Yusmardani meminta Pemkab Kukar untuk melakukan perencanaan dalam penyusunan anggaran desa, terutama untuk desa-desa yang akan menjadi penyangga IKN di sektor pertanian.

“Peran desa dan kecamatan sangat dibutuhkan dalam membangun sinergitas membangun Kukar,” ujar Yusmardani.

Ia juga mengimbau Pemkab Kukar untuk menjalankan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) 2024 secara transparan, terkhusus untuk pembangunan desa.

“RAPBD harus menyinkronisasi langkah demi langkah dari provinsi dan disalurkan ke desa, sehingga semua anggaran dapat diperuntukkan sesuai kebutuhan,” tegasnya.

Yusmardani menjelaskan, pengembangan desa dapat dilakukan melalui pelatihan, pendampingan, dan pemberdayaan masyarakat.

“Dengan ini Fraksi PDI P Perjuangan sangat berharap pemerintah dapat mengembangkan sumber daya manusia yang ada di desa dan kecamatan, menjadi SDA unggul dan SDM yang mampu berdaya saing,” pungkasnya.

Ia berharap usulan dari Fraksi PDIP ini dapat dipertimbangkan oleh Pemkab Kukar. Seraya meyakini, jika usulan ini dapat direalisasikan, maka akan berdampak positif bagi kemajuan Kabupaten Kukar. (*/adv/dprdkukar_23)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: