FIFA Beri Lampu Hijau, Marteen Paes Tidak Sabar Bermain untuk Timnas Indonesia

Senin 19-08-2024,08:05 WIB
Reporter : Hariadi
Editor : Hariadi

Khususnya, laga melawan Arab Saudi di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan berlangsung pada 5 September 2024 di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah.

BACA JUGA: Trio Ducati Kuasai Podium MotoGP Red Bull Ring Austria 2024

BACA JUGA: Mengintip Persiapan SUGBK Jelang Timnas Indonesia Vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Perjalanan Berliku Marteen Paes

Sebelum mendapatkan persetujuan dari FIFA, perjalanan Paes untuk bisa membela Timnas Indonesia tidaklah mudah. 

Setelah resmi mengantongi paspor Indonesia pada akhir April 2024, Paes sempat terkendala aturan FIFA yang melarang pesepak bola untuk berganti kewarganegaraan setelah mencapai usia 22 tahun. 

Paes pernah memperkuat timnas U-21 Belanda ketika berusia 22 tahun, sehingga proses perpindahan kewarganegaraannya harus melalui proses hukum.

PSSI kemudian mengajukan gugatan ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) yang bersidang pada 15 Agustus 2024.

BACA JUGA: Semua Klub Sepakat, Erick Thohir Jamin Tak Ada Lagi Drama Pemanggilan Pemain ke Timnas

BACA JUGA: Gerakan PDIP-Demokrat Lebih Senyap, Isran Sebut Sebagai Pahlawan Pilkada

Beruntung, keputusan CAS akhirnya berpihak kepada PSSI. 

FIFA akhirnya memberikan lampu hijau bagi Paes untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. 

Langkah ini tidak hanya memberikan tambahan kekuatan bagi skuad asuhan Shin Tae-yong, tetapi juga meningkatkan semangat tim dan para pendukung.

Dalam kesempatan yang sama, PSSI juga mengajak seluruh pecinta sepak bola di Indonesia untuk mendukung Marteen Paes dan Timnas Indonesia dalam perjalanan mereka ke depan. 

BACA JUGA: Aktivis Diduga Ditahan Ketika Rayakan HUT ke-79 RI di Pulau Balang, Kabid Humas Polda Kaltim: Makan-makan Saja

BACA JUGA: Terpidana Kasus Kopi Sianida Bebas Bersyarat, Ditjenpas Sebut Jessica Berkelakuan Baik

Kategori :