Realisasi Investasi di Berau Capai Rp3 Triliun Didominasi Sektor Pertambangan

Selasa 16-01-2024,16:30 WIB
Reporter : Rizal Mahodtra
Editor : Tri Romadhani

BERAU, NOMORSATUKALTIM - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Berau menyebut , realisasi nilai investasi di Berau tembus sebesar Rp 3.187.639.301.600 atau lebih Rp 3 triliun, dari target sebesar Rp 4,5 triliun pada triwulan III / 2023.

"Investasi sebesar ini berasal dari pelaku usaha PMDN dan PMA non - UMK. Dan , untuk sektor usaha dominan masih pada pertambangan dan perkebunan kelapa sawit, kemudian disusul sektor pariwisata,” kata Kepala DPMPTSP Berau, Nanang Bakran .

I ntuk p enanaman m odal a sing (PMA) di Kabupaten Berau , ia menyebut saat ini tercatat US D 33.011.400 atau sekitar Rp 513.129.201.600 ( k urs Rp 15.544).

Sedangkan p enanaman m odal d alam n egeri (PMDN) mencapai Rp 2.674.510.100.000. Jika ditotal keseluruhan investasi di Bumi Batiwakkal - sebutan K abupaten Berau - mencapai Rp 3.187.639.301.600 pada t riwulan III /2023 atau mencapai 70% dari target.

Nanang menjelaskan, walau sektor pertambangan masih tertinggi , akan tetapi sektor parawisata dan pertanian juga tetap dominan .

“Seperti perkebunan kakao , kita juga sudah cukup dikenal di luar, kemudian UMKM di Berau juga dapat mendukung , termasuk sektor pariwisata. Dimana pengelolanya saling berkolaborasi,” ujar nya.

 

 

Ia juga menyampaikan bahwa Berau membuka peluang investasi sebesar - besarnya kepada calon investor , sesuai dengan ketentuan dan regulasi yang berlaku.

"Apalagi, Berau juga sebagai penyangga Ibu Kota Negara (IKN), sudah seharusnya bersiap-siap , khususnya investor yang akan masuk. Termasuk kemudahan investasi dan membuka peluang seluasnya di daerah , ” ujar nya.

Kategori :