PPENAJAM PASER UTARA – KONI PPU menyatakan minat menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim 2026 mendatang. Diketahui, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltim sedang melakukan penjaringan bakal tuan rumah Porprov Kaltim 2026. Dengan mengirim surat pada KONI kabupaten/kota se-Kaltim. Kecuali Berau yang sudah menjadi tuan rumah tahun ini. Ketua KONI PPU Salehuddin menuturkan sudah sejak lama berharap PPU menjadi tuan rumah. Bahkan ia menyebut PPU layak dijadikan tuan rumah pada Porprov Kaltim 2026 nanti. Seirama dengan penetapan sebagai IKN oleh pemerintah pusat. "Momentum IKN ini sangat pas untuk PPU menjadi tuan rumah Porprov Kaltim," ungkapnya, Sabtu, (12/2/2022) kepada nomorsatukaltim.com, jaringan media Disway Kaltim. Akan tetapi, keinginan itu harus mendapatkan dukungan sebagai syarat. Yakni bukti kesiapan dari pemerintah daerah, dalam hal ini Pemkab PPU dan DPRD PPU dalam bentuk surat. Tentu saja tidak hanya dukungan moril. Namun juga kesiapan dalam menyediakan setiap kebutuhan anggaran. Baik untuk penyelenggaraannya, hingga untuk memenuhi dan mengadakan setiap fasilitas olahraga 65 cabang olahraga (cabor) yang akan dipertandingkan. "Selain itu, syaratnya tentunya ketersediaan venue harua melebihi 50 persen, dan dukungan lainnya lagi," sambungnya. Harus diakui ada banyak persiapan yang mesti dilakukan. Untuk mendorong PPU siap seutuhnya menjadi tuan rumah. Yang pasti, mengejar pembenahan infrastruktur fasilitas olahraga agar memenuhi salah satu syarat. Tak terkecuali anggarannya. Karena untuk memenuhi semua itu, jelas butuh dana yang tidak sedikit. Apa lagi kesan "sulit" juga didapatkan pada tahun ini. Karena situasi pandemi, PPU termasuk daerah yang mengalami kemerosotan anggaran lumayan parah. Tak patah arang, Salehuddin yakin kalau kebutuhan anggaran untuk semua itu masih bisa didapat dari sumber lain. Bisa dari Pemprov Kaltim dan pemerintah pusat. "Saat ini belum sih. Tapi kurun waktu 4 tahun ke depan, semua itu saya yakin bisa terpenuhi. Anggarannya bisa kita ambil pemda, pemprov dan pemerintah pusat melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga RI. Kebutuhannya masih kita hitung, setelah itu baru kita usulkan," terangnya. Kemudian, selain fokus infrastruktur, juga perlu peningkatan kemampuan atlet melalui pembinaan. Agar peluang meraih medali dalam tiap event olahraga dapat terpenuhi. Diketahui, pada Porprov Kaltim ke-VI di Kabupaten Kutai Timur (Kutim), PPU masih menduduki peringkat ketujuh juara umum pada 2018 lalu. "Kita juga akan tetap tingkatkan pengembangan atlet di PPU agar lebih baik lagi," pungkasnya. (rsy/eny)
KONI PPU Ajukan Tuan Rumah Porprov Kaltim 2026
Sabtu 12-02-2022,22:19 WIB
Editor : diskal17
Kategori :