Bankaltimtara

Baru Tujuh Sekolah di Balikpapan yang jalankan MBG, Pemkot Bilang Tidak Mau Terburu-buru

Baru Tujuh Sekolah di Balikpapan yang jalankan MBG, Pemkot Bilang Tidak Mau Terburu-buru

Program MBG di SD 015 Balikpapan Selatan yang hingga kini masih berjalan.-chandra/disway-

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM – Sebanyak 7 sekolah di Balikpapan sudah menerapkan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang merupakan program Presiden Prabowo Subianto.

Sekolah tersebut yaitu SDN 010, SDN 015, SDN 016, SMPN 26, SMPN 18, SD Nurul Ilmi, dan TK Nurul Ilmi. Dengan total sekitar 3.300 siswa penerima manfaat.

Meskipun demikian, Pemerintah Kota Balikpapan menekankan pendekatan yang hati-hati dan terukur dalam pelaksanaannya. Pemkot hendak memastikan segala persiapan berjalan matang demi efektivitas jangka panjang.

Wakil Wali Kota Balikpapan, Bagus Susetyo, mengonfirmasi bahwa program MBG tetap akan terus dikembangkan

BACA JUGA:Belum Ada Vendor yang Siap Kelola Layanan Dapur MBG di Paser

BACA JUGA:Pemerintah Desa Diminta Dukung Program MBG melalui BUMDes.

“Kita monitor dan terus kita kembangkan. Ada beberapa hal yang harus dikoordinasikan, baik dari sisi prosedur maupun pelaksanaannya di lapangan,” ujarnya, Kamis (24/4/2025).

Lebih lanjut, Bagus menjelaskan bahwa meskipun program MBG merupakan prioritas nasional, Pemerintah Kota Balikpapan memilih untuk tidak terburu-buru dalam implementasinya.

"Kita tidak ingin gegabah. Kalau dipaksakan tanpa persiapan, nanti malah tidak berjalan dengan lancar. Sebelumnya kita sempat dibantu TNI dan Polri, dan itu sudah menunjukkan hasil yang positif," tuturnya.

Menurut Bagus, penerapannya dilakukan secara bertahap. Dengan pengawasan ketat untuk memastikan kualitas dan standar gizi makanan yang diberikan terjaga dengan baik.

Ia juga mengungkapkan rencana perluasan program ini. Namun, pihaknya menekankan bahwa perluasan ini akan tetap mempertimbangkan kesiapan teknis dan regulasi yang berlaku.

Aspek legal dan prosedur yang jelas akan terus menjadi prioritas dalam pengadaan dan distribusi makanan bergizi tersebut. Sejalan dengan arahan pemerintah pusat terkait akuntabilitas program

BACA JUGA:MBG di Balikpapan Sudah Penuhi Prokes dan Tanpa Libatkan APBD

BACA JUGA:MBG di Balikpapan Masih Menunggu Kedatangan Perlengkapan Makan dari Katering 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: