Ramalan Cuaca Kaltim, 9 Januari 2025, Cek di Sini!
Cuaca Kaltim hari ini diprediksi dominan berawan dengan potensi hujan ringan hingga sedang di beberapa wilayah.-(Ilustrasi/ Nomorsatukaltim)-
BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM -BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca untuk sejumlah wilayah Kalimantan Timur (Kaltim), pada Kamis, 9 Januari 2025.
Potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, disertai petir dan angin kencang, diperkirakan terjadi di Kabupaten Kutai Kartanegara yang meliputi wilayah Samboja, Muara Jawa.
Berikutnya Kabupaten Kutai Barat tepatnya di wilayah Siluq Ngurai dan Kabupaten Penajam Paser Utara di kawasan Sepaku.
Kondisi ini diprediksi dapat meluas ke wilayah lain hingga pukul 06.20 WITA.
BACA JUGA: Slank dan Ndarboy Genk akan Meriahkan Perayaan HUT ke-68 Pemprov Kaltim
BACA JUGA: Dishub Samarinda Revitalisasi Jalur Penyeberangan Zona Selamat Sekolah di Beberapa Titik
Wilayah yang berpotensi terdampak meliputi Loa Kulu, Loa Janan, Anggana, Muara Badak, Tenggarong, Sanga Sanga, dan Tenggarong Seberang di Kutai Kartanegara. Serta Damai dan Bentian Besar di Kutai Barat.
Kota Samarinda juga diperkirakan mengalami cuaca ekstrem, dengan hujan petir di pagi hari dan cuaca berawan pada siang hingga malam.
Di Samarinda, suhu udara berkisar antara 23–30 derajat Celcius dengan kelembapan mencapai 72–98 persen.
Potensi hujan petir juga tercatat di wilayah Ibu Kota Negara (IKN) Sepaku, Tanah Grogot, dan Balikpapan pada pagi hingga sore hari.
BACA JUGA: Bandara APT Pranoto Siapkan Layanan Parkir Inap Mulai Februari
BACA JUGA: Komisi IV DPRD Samarinda Akan Rapat bersama Disdikbud Bahas Program MBG
Sementara itu, beberapa daerah seperti Sendawar dan Ujoh Bilang mencatat potensi hujan ringan di malam hari.
BMKG mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap perubahan cuaca mendadak yang dapat memengaruhi aktivitas sehari-hari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: