Disdikbud Kaltim Inventarisir SMK di Sangatta yang Terbakar, Ijazah hingga Gaji Guru Rp100 Juta Ludes

Disdikbud Kaltim Inventarisir SMK di Sangatta yang Terbakar, Ijazah hingga Gaji Guru Rp100 Juta Ludes

Pihak sekolah SMK Islam Nurul Hikmah, Sangatta menyebut kerugian akibat kebakaran pada Kamis (3/10/2024) dini hari, mencapai Rp5 miliar.-(Foto/ Istimewa)-NOMORSATUKALTIM

"Kerugian akibat kebakaran diperkirakan mencapai Rp5 miliar," ungkap Yamsyi.

Kerugian besar ini meliputi tujuh ruang kelas, laboratorium komputer, peralatan sekolah seperti 350 unit meja dan kursi, 30 unit komputer, serta ruang kantor dan guru. 

BACA JUGA: Balikpapan Fest 2024, Jumlah Pengunjung Lampaui Target

BACA JUGA: Bawaslu Kukar Tolak Pengajuan Sengketa Pilkada dari Paslon Nomor Urut 03

Selain itu, ijazah dari tahun 2008 hingga 2023, alat tulis, alat olahraga, buku perpustakaan, dan uang tunai sekitar Rp100 juta yang disimpan dalam brankas untuk gaji guru dan operasional sekolah juga habis terbakar.

Yamsyi menyatakan bahwa kebutuhan mendesak saat ini adalah ruang kelas sementara dan biaya untuk gaji guru serta operasional sekolah. 

Dia juga memohon bantuan dari berbagai pihak, baik masyarakat umum, perusahaan, maupun lembaga pemerintah untuk membantu memulihkan kondisi sekolah. 

"Kami sangat membutuhkan bantuan tempat belajar, kantor, dan dana operasional. Semoga seluruh bantuan yang diberikan menjadi amal ibadah," kata Yamsyi.

BACA JUGA: Ancaman Kejahatan Digital di Perbankan, Polda Kaltim Fokus Tangani Pengurangan Saldo dan Kredit Macet

BACA JUGA: Respon Ancaman KKB akan Lakukan Penyanderaan, Satgas Operasi Damai Cartenz-2024 Perketat Keamanan

Kebakaran Hebat Melanda Sangatta Utara

Kebakaran hebat melanda kawasan pemukiman di Jalan Yos Sudarso III, Gang Rahmat, Kelurahan Teluk Lingga, Kecamatan Sangatta Utara, Kutai Timur, pada Kamis dini hari (3/10/2024). 

Dalam insiden tersebut, sejumlah bangunan termasuk gedung SMK Swasta Islam Nurul Hikmah, ludes terbakar.

Menurut informasi yang dihimpun dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kutai Timur, kebakaran terjadi sekitar pukul 02.00 WITA dan berhasil dipadamkan setelah tiga jam upaya pemadaman. 

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Kutai Timur, Failu, menjelaskan bahwa api diduga muncul dari gedung SMK Islam Nurul Hikmah. 

BACA JUGA: Kunker ke Pemkot Yogyakarta, Pj Bupati PPU Pelajari Layanan Terintegrasi Satu Pintu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: