Sebanyak 37 Personel di Lingkungan Polresta Samarinda Mendapatkan Kenaikan Pangkat

Sebanyak 37 Personel di Lingkungan Polresta Samarinda Mendapatkan Kenaikan Pangkat

upacara kenaikan pangkat-istimewa-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Dalam Momentum Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangkara, Kepolisian Resor Kota (Polresta) Samarinda memberikan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi kepada 37 personelnya. 

Kepolisian Resor Kota Samarinda menggelar upacara kenaikan pangkat personil Polri periode 1 Juli 2024 yang di laksanakan di Lapangan Apel Mapolresta Samarinda, pada Selasa 2 Juni 2024.

Pada Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Samarinda Kombes Pol Dr Ary Fadli.

Sebanyak 37 Personil Polresta Samarinda yang mendapatkan kenaikan pangkat dengan rincian sebagai berikut : pangkat Iptu ke AKP sebanyak 2 Orang, Ipda ke Iptu Sebanyak 1 Orang, Aipda ke Aiptu sebanyak 15 orang, Bripka ke Aipda sebanyak 6 orang, Brigpol ke Bripka Sebanyak 3 Orang, Briptu ke Brigpol sebanyak 5 orang, Bripda ke Briptu sebanyak 5 orang.

BACA JUGA : Dalam Momentum HUT Ke-78 Bhayangkara, Kapolresta Samarinda Komitmen Jaga Kondusifitas

Dalam sambutannya Kapolresta Samarinda mengatakan saya berharap kepada seluruh personil yang hari ini mendapatkan kenaikan pangkat, agar hari yang berbahagia ini dapat menjadi dorongan semangat dan motifasi untuk mencapai prestasi dan inovasi dalam melaksanakan tugas kedepan.

Mengingat kedepannya tantangan tugas Polri semakin kompleks dan memerlukan totalitas serta profesionalitas personil sesuai dengan program Kapolri untuk menjadikan SDM Polri yang unggul.

” Semoga melalui kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi ini dapat memberikan kedewasaan dan ketegasan bagi para personil untuk bersinergi dan membimbing junior serta anggotanya menuju Polri yang prediktif, responsibilitas dan transformasi yang berkeadilan,“ ucap Kapolresta Samarinda.

BACA JUGA : Tegas, Kapolres Mahulu Ingatkan Anggotanya Tak Terlibat Judi Online

Lebih lanjut, Ary Fadly mengatakan, dengan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi, secara tidak langsung akan berkolerasi dengan peningkatan gaji.

"Yang terpenting adalah bermanfaatnya kita bagi orang lain, terutama keluarga dan jadilah Bhayangkara sejati yang dicintai masyarakat,“ tutup Kapolresta Samarinda.

BACA JUGA : Selamatkan Kotak Suara Pemilu 2024 di Sungai Mahakam, Tiga Personil Polres Mahulu Terima Penghargaan

Selesai upacara kenaikan pangkat, kegiatan dilanjutkan dengan tradisi penyemprotan dengan menggunakan Mobil Air Water Cannon kepada personil yang naik pangkat sebagai Simbol Rasa Syukur atas kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: