Maju Calon Wali Kota Samarinda 2024, Rusmadi Wongso Optimis Menangkan Persaingan

Maju Calon Wali Kota Samarinda 2024, Rusmadi Wongso Optimis Menangkan Persaingan

Rusmadi Wongso bersama timnya saat mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon Wali Kota Samarinda di Sekretariat Partai Golkar (Iswanto/Disway).--

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Rusmadi Wongso tampaknya semakin serius melakukan kerja-kerja politik untuk persiapan kontestasi Pilkada Samarinda 2024.

Wakil Wali Kota Samarinda ini juga telah resmi mendaftar di beberapa partai politik mengikuti mekanisme penjaringan yang ada.

Diantaranya di PDI Perjuangan dan Partai Golkar

Untuk jadwal pendaftaran di beberapa partai lainnya, kata Rusmadi belum bisa dipastikan, karena hal itu tentu akan mempertimbangkan dinamika politik yang masih terus berlangsung.

"Saya sudah mengembalikan formulir ke dua partai ini (PDIP dan Golkar). Saya berharap agar keduanya bisa memberikan dukungan kepada saya," ucap Rusmadi kepada wartawan saat mengembalikan formulir pendaftaran Bacalon Wali Kota Samarinda di Sekretariat DPD Partai Golkar Kaltim, Jalan Mulawarman Samarinda, Jumat (17/5/2024).

BACA JUGA : Empat Figur Berebut Rekomendasi PDI Perjuangan untuk Berlaga pada Pilkada Paser

Dengan mendaftarkan diri sebagai Bacalon Wali Kota Samarinda, ini sekaligus menjadi isyarat bahwa Rusmadi Wongso tidak lagi berpasangan dengan Andi Harun di Pilkada 2024 ini.

Ia mengatakan bahwa, pendaftaran di dua partai tersebut sebagai wujud niat dan semangatnya untuk tidak pernah lelah memberikan yang terbaik bagi pembangunan Kota Samarinda. 

Politisi PDIP ini juga menegaskan bahwa, dirinya siap dalam segala aspek, termasuk apabila ke depannya harus berhadapan dengan Andi Harun dalam kontestasi Pilkada November mendaftar.

"Kalau saya sudah mendaftarkan diri sebagai wali kota saya kira sudah jelas (berpisah dengan Andi Harun). Artinya sudah siap dengan segala hal yang terkait dengan pelaksanaan pilkada. Kalau saya maju, nggak ada kata nggak siap, semua aspek sudah pasti siap," tegasnya.

BACA JUGA : Golkar Siapkan 3 Kader Untuk Maju Pilkada Berau 2024

Mantan Sekda Kaltim ini optimis mendapat dukungan dari masyarakat Kota Samarinda, dan bisa memenangkan kontestasi Pilkada Samarinda tahun ini.

Ia juga memastikan bahwa semua program yang baik selama ini akan terus dilanjutkan.

Kemudian akan terus meningkatkan pembangunan terhadap beberapa persoalan yang masih terjadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: