Jelang Arus Mudik, Tarif Bus Damri Alami Kenaikan
Armada bus Damri di jalan Marsma Iswahyudi, Rinding, Kecamatan Teluk Bayur, Kabupaten Berau.-Disway Kaltim-
BERAU, NOMORSATUKALTIM - Memasuki pekan ketiga bulan suci ramadan 1445 hijriah, armada Bus Damri melakukan persiapan untuk melayani transportasi bagi masyarakat di Kabupaten Berau. Sama dengan tahun-tahun sebelumnya, terdapat kenaikan tarif bus Damri di momen mudik lebaran IdulFitri.
Perwakilan Damri Cabang Terminal Tanjung Redeb Dinas Perhubungan Provinsi Kaltim, Sofyan Achmad menegaskan, tarif kendaraan umum Damri tujuan Berau – Tanjung Selor dipastikan mengalami kenaikan hingga IdulFitri tiba.
BACA JUGA : Bupati Berau Tekankan Kualitas Pelayanan Publik Harus Ditingkatkan
"Sejak 5 Februari 2024, tarif bus Damri tujuan Berau – Tanjung Selor, naik menjadi Rp 80.000, dari yang sebelumnya hanya dibanderol seharga Rp 50.000,” ungkapnya, Rabu (27/3/2024).
Selain itu, pada 12 Maret hingga 27 Maret 2024, tarif Damri untuk tujuan Tanjung Selor – Berau – Samarinda masih berada pada harga normal Rp 330.000.
“Tanggal 1 sampai 4 April, ada kenaikan sampai 15 persen atau sekitar Rp 380.000. Lalu pada tanggal 5 April hingga 13 April 2024 akan naik lagi menjadi 30 persen atau sekitar Rp 429.000,” bebernya.
Namun, kata Sofyan, untuk waktu keberangkatan Berau – Tanjung Selor, tidak mengalami perubahan.
BACA JUGA : Upaya Antisipasi Banjir, Pemkab Berau Kebut Pembangunan Drainase di Titik Rawan Banjir
"Keberangkatan setiap hari sudah dimulai sejak jam 09.15 Wita. Sedangkan untuk Tanjung Selor – Berau – Samarinda, keberangkatannya seperti biasa yakni pada hari Senin, Rabu, Jumat, Minggu pada pukul 17.00 Wita,” terangnya.
“Karena, kadang penumpang ini saat mudik ada yang menggunakan jasa Damri untuk melanjutkan perjalanan ke Derawan, untuk berwisata,” sambungnya.
Meskipun ada perubahan tarif, jelas Sofyan, kualitas pelayanan yang diberikan oleh pihaknya tetap diperhatikan bahkan ditingkatkan.
BACA JUGA : Mahasiswi Ini Raup Miliaran dari Menipu Tiket Konser Coldplay hingga Paket Umrah
“Untuk seat ada perubahan juga. Sebelumnya hanya 19 seat. Sekarang kita tambah menjadi 30 seat. Dan itu sudah Full AC,” ucapnya.
Untuk di ketahui, tarif baru bus Damri Berau - Tanjung Selor yakni Rp 80.000, Tanjung Selor - Berau - Samarinda Rp 330.000. Tarif berubah pada 1-13 April.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: