NCW Sebut Raffi Ahmad 'Tukang Cuci' Uang Hasil Korupsi Pejabat
Bos Rans Entertainment, Raffi Ahmad-(IG @raffinagita1717)-
NOMORSATUKALTIM – Nasional Corruption Watch (NCW), membuat pernyataan mengejutkan terkait bisnis seorang artis terkenal di Tanah Air.
NCW menyebut, sang artis sebagai tukang cuci uang hingga ratusan miliar rupiah dari hasil kejahatan korupsi di Indonesia.
Ketua NCW, Hanifa Sutrisna mengatakan, Raffi Ahmad diduga terlibat dalam kasus pencucian uang milik para terduga korupsi.
Didasarkan pada bukti yang telah berhasil dikumpulkan oleh NCW, menunjukkan bahwa sumber uang tersebut berasal dari kegiatan yang diduga rasuah.
BACA JUGA: Pura-Pura Jadi Admin Online Shop, Ratusan Pelanggan Kena Tipu
“Kami telah menerima beberapa dugaan tindakan pencucian uang yang dilakukan oleh saudara Raffi Ahmad dengan nilai yang fantastis,” terang Hanifa dalam podcast Nasional Corruption Watch dengan judul 'Ketika Bansos dijadikan bahan bancakan Pilpres dan Pileg', yang diunggah Rabu (31/1/2024) malam.
Hanifah menyebut, ada ratusan rekening milik bos Rans Entertainment tersebut yang diduga sebagai kantong uang haram.
BACA JUGA: Raksasa Proyek Cina Evergrande Diperintahkan Dilikuidasi karena Gagal Bayar Utang
“Diduga ada ratusan rekening yang dimiliki oleh saudara Raffi Ahmad dan merupakan kantong semar untuk mengelola uang-uang haram,” tambahnya.
Menurut Hanifa, uang-uang haram tersebut diduga dimiliki para terduga korupsi. Bahkan ada yang telah menjadi terdakwa korupsi dan masuk ke rekening Raffi Ahmad.
“Karena ini adanya dugaan pencucian uang dan penerimaan gratifikasi oleh pejabat-pejabat negara yang menitipkan kekayaan atau dana pada pemilik Rans tersebut,” ungkapnya.
BACA JUGA: Pemain Jepang Junya Ito Tersangkut Kasus Pelecehan, Mental Tim Dikhawatirkan Ikut Tergganggu
Hanifa juga menyampaikan bahwa pihaknya menerima informasi adanya seorang Jenderal yang menitipkan uang sekian miliar rupiah kepada Raffi.
“Jelas dikatakan beberapa waktu lalu bahwa adanya aliran uang ke saudara Raffi,” terang Hanifa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: disway.id