“Yang luar biasa bukan saya, tapi para kepala seksi dan anggota Bandara Kalimarau. Kami juga sangat berterima kasih kepada rekan-rekan media yang membantu mempublikasikan kinerja kami,” ucap Ferdinan.
BACA JUGA: Akhirnya! Setelah 5 Tahun, Sriwijaya Air Kembali Terbang ke Bandara Kalimarau Berau
BACA JUGA: AirAsia Resmi Melayani Penerbangan Ke Berau pada Oktober Nanti
Ia berharap kepemimpinan baru di Bandara Kalimarau bisa terus melanjutkan capaian-capaian yang telah diraih.
Patah Atabri, selaku Kepala Bandara Kalimarau yang baru turut mengapresiasi pencapaian yang telah ditorehkan oleh pendahulunya.
Ia berkomitmen untuk melanjutkan kinerja positif tersebut dengan semangat kolaborasi.
“Terima kasih kepada Pak Ferdinan atas prestasinya. Kami akan melanjutkan dan bahkan meningkatkan hal-hal baik yang sudah ada. Kami juga terbuka terhadap kritik dan saran dari berbagai pihak demi kemajuan Bandara Kalimarau,” pungkasnya.