Ramalan Cuaca Kaltim Hari Ini, Sabtu 23 November 2024, Sebagian Besar Wilayah Hujan Ringan Malam Hari

Sabtu 23-11-2024,08:05 WIB
Reporter : Didik Eri Sukianto
Editor : Didik Eri Sukianto

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG)  memperkirakan cuaca di Kalimantan Timur, hari ini Sabtu 23 November 2024 sebagian besar hujan ringan pada malam hari.

Kota Samarinda hari ini mulai pagi diprediksi berawan dengan suhu 23 derajat celcius hingga 29 derajat celcius dengan kelembaban udara 98 persen. Namun, pada siang hari pukul 14.00 Wita cuaca diperkirakan hujan ringan hingga sore hari. Hujan ringan kembali turun pada pukul 22.00 Wita hingga dini hari.

Sementara Kota Balikpapan cuaca diprediksi cerah berawan dari pagi hingga sore hari, sedangkan pada malan hari diperkirakan hujan ringan. Suhu udara tercatat antara 24 derajat celcius hingga 29 derajat celcius dengan kelembaban udara 95 persen.

Kondisi yang sama juga terjadi di Tenggarong, Kutai Kartanegara yang diperkirakan berawan dari pagi hingga malam. Sementara pada pukul 22.00 Wita diperkirakan hujan ringan. Suhu udara antara 23 hingga 30 derajat celcius dengan tingkat kelembaban udara 97 persen.

BACA JUGA: Waspada Bencana Hidrometeorologi! BMKG Prediksi La Nina Berlangsung Hingga April 2025

BACA JUGA: Polda Kaltim Rebus 5 Kilo Sabu

Hujan petir diprediksi akan terjadi di Sendawar, Kutai Barat pada malam hari, sementara pagi hingga sore cuaca berawan tebal. Suhu udara diperkirakan 24 derajat celcius hingga 30 derajat celcius dengan kelembaban udara 92 persen.

Berikut daftar prakiraan cuaca hari ini, Sabtu 23 November 2024 di 10 kota utama kabupaten/kota di Kalimantan Timur:

1. Samarinda

- Pagi: berawan tebal

- Siang: hujan ringan

- Sore: hujan ringan

- Malam: berawan

Suhu udara: 24 - 29 C

BACA JUGA: Miliki Riwayat Jantung, Seorang Pemancing Ditemukan Meninggal di Waduk Wonorejo

2. Balikpapan

- Pagi: berawan tebal

- Siang: berawan tebal

- Sore: hujan ringan

- Malam: hujan ringan

Suhu udara: 23 - 31 C

BACA JUGA: Polsek Loa Janan Jadikan Lahan Kantor sebagai Pusat Ketahanan Pangan

3. Tenggarong

- Pagi: berawan tebal

- Siang: berawan tebal

- Sore: hujan ringan

- Malam: hujan ringan

Suhu udara: 23 - 30 C

4. Tanjung Redeb

- Pagi: berawan tebal

- Siang: berawan tebal

- Sore: berawan tebal

- Malam: berawan tebal

Suhu udara: 24 - 27 C

BACA JUGA: Tanggap Bencana, TRC Multi Sektor di 5 Kecamatan se-Kabupaten Mahulu Resmi Dibentuk

5. Sendawar

- Pagi: berawan tebal

- Siang: berawan tebal

- Sore: berawan tebal

- Malam: hujan petir

Suhu udara: 24 - 30 C

6. Sangatta

- Pagi: berawan

- Siang: berawan tebal

- Sore: berawan tebal

- Malam: cerah berawan

Suhu udara: 24 - 29 C

7. Long Bagun

- Pagi: berawan tebal

- Siang: hujan ringan

- Sore: hujan ringan

- Malam: hujan ringan

Suhu udara: 21 - 28 C

BACA JUGA: Polisi Didesak Tuntaskan Kasus Pembunuhan di Dusun Muara Kate

8. Tanah Grogot

 

- Pagi: berawan tebal

- Siang: berawan tebal

- Sore: berawan tebal

- Malam: berawan tebal

Suhu udara: 24 - 28 C

9. Sepaku - IKN

- Pagi: berawan

- Siang: berawan tebal

- Sore:   hujan ringan

- Malam: hujan ringan

Suhu udara: 23 - 30 C

10. Bontang

- Pagi: berawan

- Siang: cerah berawan

- Sore: berawan tebal

- Malam: hujan ringan

Suhu udara: 24 - 28 C

Sumber: BMKG

Kategori :