Pertandingan ini menjadi kesempatan penting bagi Indonesia untuk mengamankan poin tambahan dalam perjuangan menuju Piala Dunia 2026.
Antusiasme pendukung Indonesia terlihat sangat tinggi menjelang pertandingan ini.
BACA JUGA: 'Akademi FYP' Terwujud di Dunia Nyata, Kampus ini Buka Jurusan Influencer
BACA JUGA: Makin Menyala! Mess Hilgers dan Eliano Reijnders Gabung King Indo
Berdasarkan unggahan resmi dari Timnas Indonesia, semua kategori tiket untuk laga melawan Australia telah habis terjual.
Tiket mulai dijual pada 17 Agustus lalu, dan menjelang dua hari sebelum laga, seluruh tiket telah ludes.
“Tiket semua kategori sudah ludes terjual. Sampai jumpa di GBK,” tulis akun resmi Timnas Indonesia di Instagram, pada Minggu, 8 September 2024.
PSSI menjual tiket dalam empat kategori dengan harga bervariasi, dari Premium West dan East seharga Rp1,5 juta, hingga kategori paling terjangkau Upper Garuda dengan harga Rp250 ribu.
BACA JUGA: STY Yakin Timnas Indonesia Jadi 'Kuda Hitam' di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
BACA JUGA: Maarten Paes Tampil Solid, Indonesia Tahan Imbang Arab Saudi 1-1
Tingginya permintaan tiket ini mengindikasikan besarnya dukungan publik untuk Timnas Indonesia dalam perjuangan mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Para suporter diharapkan bisa menciptakan atmosfer yang mampu memberikan dukungan lebih untuk perjuangan skuad Garuda di laga bersejarah ini.