BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Panglima Laskar Mandau Adat Kalimantan Bersatu (LMAKB), Ali Amin bersama Bagian Divisi Pengusaha melakukan silaturahmi dengan Kelompok Kerja (Pokja) Bidang Pengadaan Barang dan Jasa, Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan, belum lama ini.
Pertemuan tersebut berfokus pada pembahasan mengenai pelaksanaan Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Barang dan Jasa di Kota Minyak.
"Kami bersyukur karena diterima dengan baik dan telah melakukan diskusi produktif mengenai LPSE di Balikpapan," kata Ali Amin saat dikonfirmasi pada Minggu (24/3/2024) malam.
BACA JUGA: BPJS Kesehatan Persilakan Lapor, Jika RS Batasi Jumlah Hari Rawat Inap
Pihaknya juga berharap LPSE diterapkan sesuai dengan aturan yang ada, untuk menjaga kondusivitas di Balikpapan.
Ali Amin menekankan pentingnya mencari solusi yang terbaik oleh pemerintah kota untuk menghindari konflik dan memastikan keadilan sosial, sesuai dengan sila kelima Pancasila.
"Kami ingin semua pihak duduk bersama untuk menyelesaikan permasalahan ini," ujarnya.
BACA JUGA: Suhu Bumi Naik 4,45 Derajat, BMKG Sebut Terpanas sejak Era Pra Industrialisasi
"Saya tidak ingin hanya retorika, saya ingin melihat realita di lapangan," lanjutnya.
Ali Amin juga menyerukan agar proses lelang dilakukan dengan adil dan tanpa intervensi yang tidak semestinya.
"Kontraktor yang telah memenuhi persyaratan seharusnya tidak digugurkan karena intervensi," katanya.
Sebagai penutup, Ali Amin mengajak semua pihak untuk menjadikan persatuan dan keadilan sebagai pilar utama.
BACA JUGA: Jorge Martin Juara MotoGP Portugal 2024, Pedro Acosta Asapi Bagnaia dan Marquez
"Mari kita padukan sila ketiga dan kelima Pancasila. Jika ini dijalankan, kita akan aman," harapnya.
Ali Amin juga mengungkapkan, LMAKB memiliki divisi pengusaha yang dipimpin oleh Ahmad Betawi.