Bankaltimtara

Berau Dapat Bantuan Bibit Kakao dan Kelapa 200 Hektare, Disbun Mulai Jaring Petani

Berau Dapat Bantuan Bibit Kakao dan Kelapa 200 Hektare, Disbun Mulai Jaring Petani

Kepala Disbun Berau, Lita Handini.-(Disway Kaltim/ Rizal)-

BERAU, NOMORSATUKALTIM – Kabupaten Berau akan menerima bantuan bibit kakao dan kelapa dari pemerintah pusat dengan total luasan masing-masing 200 hektare. 

Menindaklanjuti komitmen pemerintah pusat tersebut, Dinas Perkebunan (Disbun) Berau mulai melakukan penjaringan petani dan kelompok tani yang akan menjadi penerima bantuan.

Bantuan tersebut merupakan komitmen Kementerian Pertanian yang disampaikan langsung oleh Menteri Pertanian, Amran Sulaiman. Program ini diarahkan untuk memperkuat sektor perkebunan kakao dan kelapa di daerah.

Kepala Disbun Berau, Lita Handini, mengatakan pihaknya saat ini fokus menyiapkan langkah teknis, terutama pendataan petani dan kelompok tani yang memenuhi persyaratan sebagai calon penerima bantuan.

BACA JUGA: Pengawasan Perkebunan Diperketat, Disbun Berau Fokus Bersihkan Praktik Kebun Tanpa Izin

BACA JUGA: Tidak Cuma Tambang, Sektor Perkebunan Berau Punya Kontribusi Naikkan Pendapatan Daerah

“Setelah Ibu Bupati menyampaikan langsung permohonan di Rakernas APKASI dan direspons dengan penambahan menjadi 200 hektare, tugas kami di daerah adalah memastikan kesiapan petaninya,” kata Lita, Kamis 22 Januari 2026.

Sebelumnya, Pemkab Berau mengusulkan bantuan bibit kakao dan kelapa masing-masing seluas 100 hektare. Namun, respons positif dari kementerian membuat kuota bantuan digandakan.

“Kita minta 100, tapi dikasih 200. Ini tentu kabar baik, tapi konsekuensinya kami harus berpacu dengan waktu untuk menyiapkan data dan calon penerima yang memenuhi syarat,” jelasnya.

Lita menyebutkan, bantuan dari pemerintah pusat mensyaratkan petani tergabung dalam kelompok tani berbadan hukum, memiliki lahan yang jelas, serta mampu menyusun proposal. Karena itu, Disbun Berau melakukan pendataan intensif di lapangan.

BACA JUGA: 3 Kampung Jadi Sentra Pengembangan Hilirisasi Kakao Berau, Kerja Sama Disbun dan Diskoperindag

BACA JUGA: Pemkab Berau Target Perluas Lahan Kakao hingga 100 Hektare Tiap Tahun

“Kalau 100 hektare, targetnya sudah ada. Karena jadi 200 hektare, kami harus menjaring tambahan petani kakao dan kelapa yang benar-benar siap,” terangnya.

Untuk komoditas kelapa, luas kebun kelapa di Berau tercatat mencapai 2.310 hektare dan tersebar hampir di seluruh kecamatan. Konsentrasi terbesar berada di Kecamatan Biduk-Biduk sekitar 1.400 hektare, disusul Kecamatan Maratua sekitar 204 hektare.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: